Baca Berita

Bertemu KKG PAI Toapaya Dan Teluk Bintan, Rudi Minta Jajarannya Updating Emis Dan Siaga

Berita

Bertemu KKG PAI Toapaya Dan Teluk Bintan, Rudi Minta Jajarannya Updating Emis Dan Siaga

 

Kemenag Bintan (Humas)_ Pengawas Sekolah pada Kemenag Bintan, Muhammad Rudi A. Putra melakukan langkah koordinasi dengan melakukan pertemuan bersama Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Agama Islam Sekolah Dasar (SD) se Toapaya dan Teluk Bintan. Pertemuan digelar di Kedai Kopi 178 Toapaya, Bintan, Sabtu, 12 Agustus 2023.

 

Hadir dalam pertemuan tersebut Ketua KKG PAI SD Kabupaten Bintan, Samury dan sejumlah guru PAI. Memanfaatkan momentum tersebut, Rudi A. Putra menguraikan Informasi untuk melakukan penguatan terkait sejumlah hal.

 

Beberapa hal yang disampaikan Rudi antara lain.

 

Pertama, Rudi mengatakan untuk update data Emis 4.0 dan Siaga dilakukan secara berkala. Oleh karena itu dia meminta guru PAI untuk selalu mengaktifkan kedua aplikasi tersebut.

 

Kedua, para guru PAI untuk mempelajari regulasi kepesertaan test sertifikasi melalui akun Siaga.

 

Ketiga, bagi guru PAI yang sedang mengikuti PPG baik gelombang I maupun gelombang II untuk tetap mengikuti aturan yang berlaku.

 

Keempat, Rudi meminta secara khusus agar Ketua KKG PAI SD Kabupaten Bintan, Samury untuk segera berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Bintan terkait dengan anggaran kegiatan PAI di tingkat Kabupaten.

 

Kontri: Rudi. A. Putra. 

Bagikan Postingan Ini:
© Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan