Baca Berita

Beri Bimbingan Kepada Tujuh Pasang Calon Pengantin, Zulfahri Tekankan Pentingnya Menjaga Salat

Berita
Beri Bimbingan Kepada Tujuh Pasang Calon Pengantin, Zulfahri Tekankan Pentingnya Menjaga Salat

Kemenag Bintan – (Humas)—Kepala KUA kecamatan Bintan Timur, H. Zulfahri memberikan penekanan kepada setiap muslim untuk menjaga salat dalam kehidupan, Selasa 19 Desember 2023. Hal itu disampaikannya saat memberikan bimbingan pernikahan kepada 7 pasang calon pengantin. 

Kepada tujuh calon pengantin yang dibinanya itu, Zulfahri menanyakan satu persatu apakah sudah menjaga konsistensi melaksanakan salat fardhu lima waktu. Dia mengatakan sangat miris apabila calon pengantin yang berniat membangun rumah tangga belum sempurna salat lima waktunya. 

“Ketika menjadi calon pengantin yang akan berumah tangga maka sudah saatnya menjaga konsistensi salat fardhu lima waktu. Karena jika sudah dalam kehidupan berumah tangga tugas agama yang akan dipikul lebih berat lagi,” ujarnya. 

Dalam kesempatan tersebut, Ustadz Qodir Harahap, PAI Kecamatan Bintan Timur yang mendampingi peserta bimbingan mengatakan amal ibadah yang kita lakukan akan menjadi teman kita di dunia dan akhirat kelak. 

“Bayangkan, bahkan cincin mas kawin yang dikenakan sekarang, akan ditinggalkan ketika meninggal dunia nanti,” pesan Qodir. 

Seperti biasanya, di KUA Kecamatan Bintan Timur, selain bimbingan keagamaan oleh Ustadz Qodir, Ustadz Zuhid dan Ustadz Hanafiah, para calon pengantin juuga dibekali dengan bimbingan kesesehatan dari Bidan Puskesmas Kijang. 

Kontri: Qodir Harahap
Bagikan Postingan Ini:
© Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan