Baca Berita

Sebanyak 5 Santriwan Darussilmi Selesaikan Hafalan Tasmi 10 Juz

Berita
Sebanyak 5 Santriwan Darussilmi Selesaikan Hafalan Tasmi 10 Juz

Kemenag Bintan (Humas) - Program setoran hafalan tasmi’ 10 juz atau sekitar 200 halaman Al Quran dalam sekali duduk juga mampu diselesaikan oleh santriwan Darussilmi. Sebanyak 5 santriwan sudah menuntaskan program ini dengan baik sehingga mendapatkan apresiasi dari Darussilmi.

Kelima santriwan Darussilmi tersebut masing-masing adalah M Zakii Ramadhan, Ammar Abdurrahman, Muhammad Andika, Ahmad Zahid dan M Alquran Nur Hakim.

‘’Alhamdulillah kelima santriwan iniu menyelesaikan hafalan tasmi’ 10 juz dalam sekali duduk pada tahun 2023 lalu,’’ ungkap Ustadz Imran Abdurrosyid, Pimpinan Pondok Pesantren Darussilmi, Jumat (8/3/2024)

Kelima santriwan tersebut mampu memperdengarkan hafalan Al Quran 10 juz sekali duduk di depan masing-masing orangtuanya, dewan penguji yaitu para ustadz , Lajnah Qiro’ah dan Tahfidz Darussilmi Bintan.

‘’Keberhasilan santri menyelesaikan program ini merupakan kebanggaan bagi orangtua dan bagi para pendidik sehingga para orangtua diundang datang ke pondok menyimak hafalan anaknya,’’ terang Ustz Imran.

Atas keberhasilannya menuntaskan program setoran hafalan tasmi’ ini, kelima santri tersebut mendapatkan apresiasi dari Pondok Pesantren Darussilmi.

‘’Setiap santri yang berhasil berhak mendapatkan penghargaan berupa sertifikat dengan penilaian yang tinggi dan uang tunai untuk uang jajan santri,’’ ujar Ust Imran.

Dijelaskan Ust Imran, program hafalan tasmi’ ini harus diikuti semua santri apalagi sudah memiliki hafalan Al Quran sebanyak 20 juz. Program ini merupakan program wajib yang dilaksanakan setiap tahun di Darussilmi. 

Ust Imran tidak lupa juga mendoakan semoga Allah Ta’ala mempermudah semua santri Pondok Pesantren Darussilmi dalam menjaga ayat-ayat-Nya dan menjadikannya sebagai Ahlul Quran. Amin.

Darussilmi. 
Bagikan Postingan Ini:
© Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan