Baca Berita

Raja Izmi Nurbadriah Raih Juara 2 Lomba Pidato DWP Kanwil Kemenag Kepri

Berita

(Kemenag Bintan) – Pengurus DWP (Dharma Wanita Persatuan) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bintan, Raja Izmi Nurbadriah, S.Ag., berhasil meraih juara 2 dalam lomba pidato yang diselenggarakan oleh DWP Kanwil Kemenag Kepri dalam rangka HUT DWP ke- 22 dan HAB (Hari Amal Bakti) ke- 76 Kementerian Agama RI. Pengumuman dan plakat penghargaan diserahkan oleh Ketua DWP Kanwil Kemenag Kepri, Hj. Nurcahaya Mahbub, S.Ag., M.Pd.I., kepada Ketua DWP Kemenag Bintan, Dra. Hj. Ermayati Erman, M.M. di Batam kemarin, Rabu (6/1/22).

Ketika dimintai keterangan, Izmi merasa bersyukur kepada Allah Swt bisa mendapat anugerah seperti ini. Ia mengakui, dalam bayangan tidak menyangka bisa masuk nominasi karena saingannya adalah pengurus DWP Kemenag se- Provinsi Kepri, dan persiapan membuat naskah pidato nya dengan waktunya yang sangat singkat.

“Ini adalah kesempatan kedua setelah mengikuti lomba pidato sehingga tentunya merasa agak ragu, namun dengan izin Allah semuanya dapat berjalan lancar sesuai ekspektasi. Tak dapat diungkapkan dengan kata-kata rasa bahagia ini menjadi juara 2 lomba pidato, semoga kedepan bisa menjadi lebih baik dari ini.” ungkap Izmi kepada Humas, Kamis (6/1/22).

“Terima kasih kepada DWP Kanwil Kemenag Kepri yang telah menaja kegiatan ini. Melalui kegiatan ini, bakat lama yang kebali diasah sehingga muncul kembali. Terima kasih juga atas bimbingan Ketua DWP Kemenag Bintan, dan suami yang selalu memberikan dukungan,” sambungnya. (AP)

 

Bagikan Postingan Ini:
© Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan