Berita

ASN Kemenag Bintan Ikuti Sosialisasi Aplikasi e-Kinerja BKN Secara Daring

Berita
ASN Kemenag Bintan Ikuti Sosialisasi Aplikasi e-Kinerja BKN Secara Daring

Kemenag Bintan (Humas)---- Seluruh ASN Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bintan mengikuti kegiatan sosialisasi aplikasi e-kinerja Badan Kepegawaian Negara (BKN) secara daring, Selasa, 26 September 2023 di uala Kantor Kemenag Bintan, Ceruk Ijuk. 

Kepala Biro Kepegawaian Kementerian Agama, Nuruddin mengatakan sosialisasi yang dipusatkan di kota Semarang itu diikuti oleh seribu peserta secara darin dari seluruh satuan kerja di Indonesia. 

Dalam arahannya Nuruddin menyebutkan Kemenag saat ini memiliki 255 ribu ASN baik PNS maupun PPPK. Dia mengatakan penilaian kinerja Kementerian Agama terus meningkat. Menurutnya prediket kinerja organisasi harusnya merupakan cerminan dari kinerja anggota organisasi yang disebut ASN. 

Nuruddin mengatakan sejumlah langkah sudah dilakukan Kementerian Agama untuk meningkatkan kualitas kinerja jajarannya di seluruh tanah air. Mulai dari sistem merit sampai penilaian kinerja yang terus diperbaharui sesuai dengan kebutuhan saat ini. 

“ASN adalah actor paling penting dalam tata kelola pemerintahan. Saat ini ASN tengah mengalami perubahan paradigma yang mendasar dari cara kerja lama menuju cara kerja baru berbasis digitalisasi. ASN Kemenag diharapkan mengubah cara berpikirnya menjadi semakin profesional, moderat, smart dan unggul,” ucapnya. 

Dengan nilai-nilai dasar ASN yang semakin jelas, sejak direkrut ASN sudah diuji dengan berbagai tahapan ujian untuk menguji kompetensinya baik secara intelektual, kepribadian dan pedagogiknya. 

Di tengah kebutuhan organisasi yang semakin maju, ASN diharapkan mampu berkolaborasi. Jabatan fungisonal diharapkan bisa merancang, melaksanakan dan mengevaluasi kinerjanya sendiri, sehingga jabatan struktural dapat bertugas untuk menjaga kualitas atau mutu kinerja yang dihasilkan. 

“Kompetensi kinerja ASN juga menjadi unsur baru dengan reingeneering dengan proses reward dan punishment yang semakin jelas. Kita sering menemui patologi birokrasi dalam kantor adalah katakanlah dari 100 pegawai, yang berkinerja tinggi hanya 20 orang, sisanya hanya memenuhi kewajiban absensi. Padahal dalam organisasi modern tanpa absensi pun kinerjanya bisa memuaskan,” ujar Nuruddin. 

Untuk itu, kata Nuruddin, pihaknya terus melakukan penguatan iklim kinerja yang semakin kondusif dan berkeadilan. Sistem kinerja baru akan semakin menunjukkan perbedaan yang jelas sehingga nanti kondisinya akan terbalik seluruh ASN akan berkinerja baik dan sisanya akan tersisih oleh sistem. 

“Saya minta ASN Kemenag melakukan skselerasi bersama dan segera dipahami. Jangan ada perlakukan yang tidak adil sesuai dengan manajemen talenta berbasis kompetensi. Point utamanya adalah jangan ada ASN yang dirugikan,” pungkasnya. 

Prahum_Hatiman
Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan