Berita

ASN Kemenag Bintan Ikuti Virtual Meeting Persiapan Pelaksanaan Pemetaan Kompetensi

Berita
ASN Kemenag Bintan Ikuti Virtual Meeting Persiapan Pelaksanaan Pemetaan Kompetensi

Kemenag Bintan (Humas) – Jajaran Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bintan mengikuti zoom meeting dalam rangka persiapan pelaksanaan pemetaan kompetensi teknis ASN. Rapat virtual diikuti oleh seluruh ASN yang dijadwalkan akan mengikuti kegiatan tersebut sesuai jadwal. Rapat virtual dilaksanakan Jumat, 13 September 2024 di aula Kantor Kemenag Bintan, Ceruk Ijuk. 

KapuspenkomASN BKN, Bajoe Loedi Hargono mengatakan seluruh instansi pemerintah akan melaksanakan manajemen ASN dengan berbasis digital. Managemen digital itu akan mengatkan tata kelola data kompetensi, kinerja, moralitas dan integritas ASN secara integral. 

Dia mengatakan setiap intansi nanti akan membangun talent pool dalam membangun sistem ASN yang bertalenta. Oleh karena itu, BKN sebagai instansi pembina berkepentingan untuk melakukan standarisasi talemta ASN dalam talent pool sehingga memiliki nilai yang sama. 

“Sebanyak 4,5 juta ASN akan diasesmen secara digital berdasar computer based untuk memudahkan mobilisasi talenta ASN. Nantinya hasil asesmen dapat digunakan untuk kepentingan rotasi, mutasi dan pengembangan kompetensi ASN bagi masing masing instansi.

Peserta asesmen akan menjawab 350 - 400 soal yang akan disajikan dalam asesmen dalam waktu 3.5 - 4 jam dengan jeda di dalamnya. Dia meminta peserta untuk menjawab kemampuan dan pengetahuan masing-masing ASN.  

“Kami minta untuk tidak memanipulasi jawaban agar hasilnya bermanfaat bagi pengembangan kompetensi sesuai kebutuhan tiap-tiap instansi,” jelasnya. 

Sementara itu, Kepala Kanwil Kemenag Kepri, Mahbub Daryanto dalam arahannya mengatakan ASN dengan kompetensi yang memadai sangat diperlukan untuk menciptakan peta jalan ASN Kemenag di Kepri semakin jelas.

Hasilnya nanti diharakan setiap ASN punya proyeksi diri dalam jangka panjang. Hal itu diperlukan agar semakin terarah dalam pengembangan karir di masa mendatang. 

Hatiman. 
Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan