Berikan Tausiyah Ngobrol Perkara Iman, Fadhil Muslimin Sebutkan Empat Sifat Taqwa
Berikan Tausiyah Ngobrol Perkara Iman, Fadhil Muslimin Sebutkan Empat Sifat Taqwa
Kemenag Bintan (Humas)_Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Teluk Bintan, H. Fadhil Muslimin memberikan tausiyah pada kegiatan Ngobrol Perkara Iman (Ngopi), Jumat, 5 Mei 2023 di Musala Al Muhajirin. Kegiatan diikuti oleh seluruh ASN Kemenag Bintan.
Dalam tausiyahnya, Fadhil Muslimin menyebutkan empat sifat taqwa. Sifat taqwa ditandai oleh antara lain sikap rendah hati. Rendah hati sering juga disebut dengan tawaduk yang artinya tidak angkuh dan tidak sombong. Seseorang yang memiliki sifat rendah hati selalu bersikap tenang, sederhana, dan sungguh-sungguh menjauhi perbuatan sombong.
Sifat lainnya yaitu qonaah. Qanaah adalah sikap rela menerima dan merasa cukup atas hasil yang diusahakannya serta menjauhkan diri dari dari rasa tidak puas dan perasaan kurang. Orang yang memiliki sifat qana'ah memiliki pendirian bahwa apa yang diperoleh atau yang ada didirinya adalah kehendak Allah.
Sifat selanjutnya wara’. Secara harfiah, wara' artinya menahan diri, berhati-hati, atau menjaga diri agar tidak terjatuh pada kecelakaan. Ibn Qoyyim Al Jawzi, dalam Madarij Al-Salikin, mengutip Al-Qur'an surat Al- muddatsir ayat 4, sebagai perintah untuk wara'.
Sifat terakhir sebagai sifat orang taqwa adalah meyakini bahwa hidup dan kehidupan inilah sudah sesuai atas kehendak Allah Swt
Fadhil Muslimin menyebut karakter umat Rasulullah adalah selalu berkata benar. Berkata benar bermakna setiap perkataan yang diucapkan tidak mengandung kebohongan.
“Gerakan berkata benar mulai dari diri sendiri dan ajarkan kepada keluarga saudara keluarga terdekat dan seterusnya,” ujarnya.
Sementara itu, Kasubbag Tata Usaha, H. Syahjohan dalam arahannya meminta jajarannya yang bertugas sebagai petugas pada STQH Provinsi Kepri untuk dapat bekerja dengan baik.
Untuk mendukung kegiatan rakor capaian kinerja yang akan diselenggarakan oleh Kanwil Kemenag Kepri seluruh Seksi diminta untuk mengirimkan bahan-bahan pembuatan video yang akan ditayangkan pada rakor tersebut.
(Prahum_Hatiman)