Dua Warga di Bintan Timur Resmi Muallaf
Dua Warga di Bintan Timur Resmi Muallaf
Kemenag Bintan (Humas)_ Seorang bidan yang mengabdi di kecamatan Mantang, Hildegardis Dhema kelahiran Kijang yang berdomisili di perumahan Kijang Permai km. 23 dan Maxi Lumoindong pria 38 tahun sebagai nelayan, resmi memeluk agama Islam ditandai dengan pembacaan ikrar masuk Islam dan pengucapan dua kalimat syahadat di depan dua orang saksi dan anggota majelis taklim Saudara Baru pada Selasa 09 Mei 2023 di aula balai nikah KUA Kecamatan Bintan Timur.
Kepala KUA Bintan Timur, H. Zulfahri yang memandu jalannya prosesi syahadat, terlebih dahulu menanyakan alasan memeluk Islam. Bidan Hilde dengan tegas menjawab memeluk Islam karena kesadaran sendiri dan tanpa adanya paksaan dari siapapun.
Setelah Hilde menjawab alasannya masuk Islam, H. Zulfahri lalu memandu proses masuk islamnya Hilde dan alhamdulillah berjalan lancar. Zulfahri berpesan kepadanya belajarlah mengenal Islam secara utuh dan sempurna.
“Jangan kulitnya saja agar kita merasakan kenikmatan beragama Islam itu sendiri. Silahkan ikuti pengajian mualaf di sini setiap hari Selasa siang”, pesan Zulfahri.
Berselang satu jam kemudian, disusul Maxi Lumoindong yang masuk Islam. Pria berusia 38 kelahiran Manado itu mengucapkan ikrar masuk Islam dan mengucapkan dua kalimat syahadat hanya disaksikan ustaz Qodir dan Syafi'i yang juga Ketua RW di Kampung Kuala Lumpur Kijang Kota. Proses masuk muallaf Maxi juga karena keinsyafan dan kemauan sendiri tanpa ada paksaan, sebagaimana jawabannya ketika ditanyakan kepala KUA Bintan Timur.
Ustadz
Qodir yang menyaksikan keduanya menjadi muallaf turut terharu dan bahagia. Qodir
meminta keduanya mencintai Islam dan menjaga terus hidayah yang telah diberikan
Allah SWT karena sangat berharga bagi kehidupan keduanya di dunia dan akhirat.
Kontributor:
Qodir _harahap