Berita

Ida Nuryati Monitoring PPDB di Bintan Timur Dan Gunung Kijang

Berita

Ida Nuryati Monitoring PPDB di Bintan Timur Dan Gunung Kijang

 

Kemenag Bintan (Humas)_ Pengawas RA-MI Kantor Kemenag Bintan, Ida Nuryati melaksanakan monitoring PPDB 2023/2024 di MIS An Nur dan MIS Islamiyah Kijang. Dia juga memonitoring kegiatan yang sama di MIS MU Kawal, Jumat, 7 Juli 2023.

 

Dalam pantauannya, terjadi penurunan peserta didik dari tahun sebelumnya di dua madrasah di Bintan Timur itu. Namun menurutnya, penurunan terjadi bukan saja di madrasah tetapi juga di SD di Kelurahan Kijang Kota. MIS Islamiah menargetkan menerima 3 lokal tapi hingga hari ini jumlah yang mendaftar hanya untuk 2 lokal saja.

 

Selain monitoring PPDB, Ida Nuryati juga memantau pembangunan kantin yang sedang dilaksanakan pembangunannya. Untuk MIS An Nur, proses PPDB yang mendaftar berkurang dari jumlah anak yang naik ke kelas II.

 

Beda lagi di MIS MU Kawal, kepercayaan masyarakat meningkat untuk mendaftarkan anaknya menempuh pendidikan di disana. Sayangnya, dikarenakan jumlah lokal belum mencukupi maka MIS MU Kawal membatasi penerimaan jumlah siswa baru.

 

Panitia PPDB  melaksanakan tugas sesuai jadwal yang telah ditentukan. Untuk pelaksanasn simulasi dilaksanakan 2 sesi  pagi dan siang didampingi oleh masing-masing guru pembimbing dan operatornya.

 

Sementara itu, Kepala MIS MU Kawal, Annisah berjanji untuk terus mengkomunikasikan kemajuan PPDB di madrasahnya. Dia juga mengucapkan terima kasihnya atas motivasi dan monitoring yang dilakukan para pengawas.

 

Kontri: Ida Nuryati
Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan