Kakan Kemenag Bintan Berikan Materi Sosialisasi Moderasi Beragama Bagi Siswa
Kakan Kemenag Bintan Berikan Materi Sosialisasi Moderasi Beragama Bagi Siswa
Kemenag Bintan (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bintan, H. Abu Sufyan memberikan materi penguatan moderasi beragama pada kegiatan sosialisasi moderasi beragama bagi siswa sekolah. Kegiatan dilaksanakan Senin, 23 Desember 2024 di De Villa Bintan.
Dalam kegiatan yang dilengkapi dengan outbond dengan tema membangun kerukunan antar umat beragama menghadirkan peserta pelajar SMA dengan rincian pelajar muslim 15 orang, pelajar Kristen 8 orang, pelajar Katholik 7 orang, pelajar Hindu 3 orang dan pelajar Khonghucu 2 orang.
Abu Sufyan mengatakan keanekaragaman suku bangsa dan agama mengingatkan manusia akan keesaan Tuhan yang menciptakan semua. Perbedaan agama menjadikan manusia untuk mencari kebenaran dan memperkuat keimanan.
Sementara itu keanekaragaman membutuhkan kesabaran dan toleransi yang merupakan nilai spiritual penting. Perbedaan suku bangsa dan agama menciptakan keanekaragaman budaya, memperkaya kehidupan manusia. Keanekaragaman membutuhkan kerjasama dan dialog untuk memperkuat hubungan antar manusia.
Secara intelektual, keanekaragaman memacu pemikiran kritis dan analitis. Perbedaan agama dan budaya memperkaya pengetahuan dan pemahaman tentang agama dan keanekaragaman memacu munculnya inovasi dan kreativitas.
Abu Sufyan menegaskan keanekaragaman mengajarkan bagaimana menghargai perbedaan dan menghormati orang lain. Perbedaan agama dan suku bangsa memperkuat kesadaran akan keadilan dan kesetaraan. Tetapi keanekaragaman membutuhkan tanggung jawab sosial dan kepedulian terhadap sesama.
Hatiman