Berita

Kakan Kemenag Bintan Hadiri Perpisahan Siswa MTs Negeri Bintan

Berita

Kemenag Bintan (Humas)_ Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTs N) Bintan menggelar kegiatan perpisahan siswa kelas 9, Rabu, 7 Juni 2023 di Gedung LAM Bintan, Kijang.

 

Kegiatan tersebut dihadiri oleh berbagai undangan seperti Kepala KUA Bintan Timur, Lurah Kijang Kota, tokoh agama dan tokoh masyarakat serta seluruh orang tua/wali siswa.

 

Dalam sambutannya, Kepala MTs Negeri Bintan, Meiyana Ayu mengatakan kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan semua pihak meskipun penyelenggaraannya telah bergeser harinya.

 

“Kira-kira tiga tahun yang lalu, bapak/ibu sudah menitipkan anak didik kepada kami dan pada hari ini telah diwisuda. Percayalah bahwa niat orang tua menitipkan anak didiknya di madrasah sudah berpahala,” kata Meiyana Ayu.

 

“Pada 10 – 20 Mei yang lalu, para siswa tersebut sudah mengikuti Asesmen Madrasah. Sesuai dengan ketentuan Dinas Pendidikan dan Kemenag Bintan, besok tanggal 8 Juni 2023 merupakan hari pengumuman kelulusan siswa kelas 9 yang telah mengikuti asesmen madrasah. Pengumuman akan dilaksanakan pada pukul 19.30 Wib,” imbuhnya.

 

Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Bintan, H. Erman Zaruddin meminta para siswa MTs Negeri Bintan memiliki rasa bangga dan percaya diri yang tinggi sebagai siswa madrasah. Menurutnya siswa madrasah memiliki keunggulan jika dibandingkan dengan siswa yang lain terutama karena memiliki ilmu keagamaan yang memadai.

 

Dari madrasah atau pesantren pun, kata Erman Zaruddin, siswa madrasah tetap bisa melanjutkan ke lembaga pendidikan umum seperti SMA atau SMK, justru dengan keunggulan kemampuan dalam bidang agama.

 

Erman Zaruddin menilai Bintan masih memerlukan pertambahan jumlah madrasah negeri  baik Ibtidaiyah, Tsanawiyah maupun Aliyah.

 

“Meskipun faktanya saat ini Kabupaten Bintan hanya memiliki satu buah MAN, satu buah MTs Negeri dan dua buah MIN, kami sedang berupaya untuk membangun madrasah-madrasah baru khususnya di wilayah-wilayah tengah Bintan yang masih kurang jumlah madrasahnya,” ujar Erman.

 

Erman menilai kebutuhan SDM dengan kualifikasi pendidikan agama yang mumpuni sangat dibutuhkan pada masa depan. Syaratnya siswa madrasah dan pondok pesantren wajib memiliki kemampuan teknologi komunikasi yang baik.

 

“Bayangkan saja, saat ini semua literasi yang disuguhkan dalam fasilitas layanan dalam dunia pendidikan diberikan dalam bentuk literasi digital. Juga pertumbuhan dunia industry juga semakin besar, misalnya dengan tumbuhnya PT. BAI juga membutuhkan suplay SDM yang andal. Belum lagi kita menyadari benar bahwa Bintan adalah destinasi wisata yang internasional yang membutuhkan SDM yang memiliki kemampuan pergaulan internasional seperti kemampuan bahasa Arab dan Inggeris,” ujar Erman lagi.

 

Dia juga mengatakan Bintan merupakan wilayah dengan peninggalan sejarah Melayu yang panjang. Disini terdapat kota Kara, Makam Bukit Batu, dan situs sejarah lainnya yang perlu mendapatkan perhatian generasi muda terutama dalam mengeksplore lebih jauh agar tetap tumbuh jati diri bangsa dan bangga sebagai bangsa Melayu.

 

Perpisahan siswa berlangsung meriah dengan ditampilkannya berbagai atraksi kemampuan siswa dalam bidang seni, budaya dan lain-lain.

 

Prahum_Hatiman

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan