Kakan Kemenag Bintan Pimpin Apel Pagi, Sambut Bahagia Kelulusan PPPK
Kakan
Kemenag Bintan Pimpin Apel Pagi, Sambut Bahagia Kelulusan PPPK
Kemenag
Bintan (Humas)_ Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bintan memimpin apel pagi,
Selasa, 12 September 2023 di halaman Kantor Kemenag Bintan, Ceruk Ijuk. Hadir
dalam apel pagi para pejabat pengawas, pengawas madrasah dan seluruh ASN.
Mengawali
amanatnya, Erman menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh pramu bakti dilingkungan
Kantor Kemenag Bintan yang telah berhasil lulus menjadi Pegawai Pemerintah
dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada tahun ini.
“Selamat
kepada pegawai yang lulus sebagai PPPK baik pada tahap I maupun pada tahan II
yang baru saja diumumkan,” kata Erman.
Erman
meminta PPPK dilingkungan Kemenag Kabupaten Bintan untuk kembali menguatkan
semangat dalam berkinerja. Menurutnya cara bekerja di Kemenag berbeda dengan
instansi lainnya.
“Bekerja
di Kemenag membutuhkan ketulusan dan keikhlasan mengingat tugas kita melayani
ummat beragam yang beragam pula. Namun disitulah semoga kinerja kita menjadi
amal ibadah di sisi Allah Swt,” pesannya.
Terkhusus
untuk para penyuluh agama Kristen Kantor Kemenag Bintan yang berjumlah 4 orang,
Kakan Kemenag meminta agar segera membuat silabus penyuluhan minimal sampai
Desember 2023. Penyusunan silabus penyuluhan diharapkan sudah berkonsultasi
dengan Pembimas Kristen Kanwil Kemenag Kepri.
“Tidak lama
lagi, BRIN juga akan hadir di Bintan untuk melakukan penelitian lanjutan
tentang moderasi dan kerukunan umat beragama di Bintan. Saya minta syukuri karena
kinerja adalah ibadah. Lakukan terus kolaborasi untuk terus melakukan perbaikan
dan peningkatan kinerja,” imbuhnya.
Prahum_Hatiman