Berita

Kakankemenag Bintan Apresiasi Peresmian Asrama Tahfiz Ponpes Hidayatullah Bintan

Berita

(Kemenag Bintan) – Sabtu (8/10/2022), Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Bintan, H. Erman Zaruddin, menghadiri tabligh akbar sekaligus peresmian Asrama Tahfiz Pondok Pesantren (ponpes) Hidayatullah Bintan. Tampak juga saat itu, anggota DPRD Provinsi Kepri, Ketua MUI Bintan, Camat dan Lurah Toapaya, Kepala KUA Kecamatan Toapaya, dan Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Bintan.

Ketua Panitia, Ustaz Meidi, mengucapkan terima kasih atas kehadiran dari para undangan dan wali santri yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan ini. Ia berharap mudah-mudahan kerja sama yang baik ini terus berjalan dan berlangsung sampai kapanpun. Pada momen tersebut juga disampaikan adanya siraman rohani ceramah agama yang dibawakan oleh Dr. H. Nasrul.

Selanjutnya, Ketua Baitul Mal Hidayatullah, Darmansyah, menuturkan bahwa dana pembangunan asrama tahfiz ini dihimpun dari dana umat baik berupa zakat, infak, dan sedekah, yang kemudian didayagunakan untuk kemajuan bangsa dan negara.


“Kegiatan pemberdayaan dari dana umat yang dikelola salah satunya adalah memberikan penguatan terhadap gerakan pendidikan baik yang sifatnya di pesantren maupun yang ada di sekolah-sekolah formal di seluruh Indonesia. Pada bulan ini sebagai kado terindah adalah peresmian asrama tahfiz yang bertepatan momentum bersejarah kelahiran Nabi Muhammad Saw,” ucap Darmansyah.

Lebih lanjut disampaikannya, asrama siap dipergunakan pada bulan Oktober ini. “Di mana bulan Oktober ini juga ada momen hari Santri Nasional pad atanggal 22 Oktober nanti, semoga ini jadi momen kebangkitan santri khususnya di Ponpes Hidayatullah,” harapnya.

Pada saat itu, Kakankemenag Bintan, Erman Zaruddin, mengawali sambutannya berharap Bintan menjadi kota santri, terlebih poin lebih ponpes di Bintan adalah memiliki lahan yang luas.

“Sekarang jumlah pesantren sudah ada 13 yang sudah dapat izin operasional. Selama saya 3 tahun di Kemenag Bintan sudah 7 izin operasional pondok pesantren yang dikeluarkan. Lahan pondok pesantren di Kabupaten Bintan luas, dari luas 4 hektar hingga 10 hektar. Kalau sudah demikian kita yakin bisa menjadikan Bintan suatu saat menjadi kota santri,” ujarnya.

“Perkembangan ponpes di Bintan hari ini diwujudkan dengan adanya bangunan asrama tahfiz di Ponpes Hidayatullah sebagai upaya semakin banyak orang cinta pondok pesantren, karena dari pondoklah pembinaan tafaqquh fiddin kepada santri dilaksanakan,” tambahnya.


Erman mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Ponpes Hidayatullah yang telah memberikan fasilitas asrama tahfiz ini.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada pihak ponpes yang telah memberikan fasilitas arama ini untuk mendukung pendidikan yang lebih baik, karena kita sedang berupaya bagaimana ada tempat yang layak bagi santri untuk dipakai sebagai tempat tahfiz. Saya yakin dengan adanya asrama tahfiz ini maka pondok akan semakin ramai,” lanjutnya lagi.

Erman mengakui perkembangan Ponpes Hidayatullah semakin baik, dan berharap semoga perkembangan pondok pesantren di Bintan terus maju dan jaya. “Kita bersama membangun agar rumah kita ini menjadi lebih baik, bintan gemilang tercapai, cita-cita generasi islami bisa kita bangun menjadi lebih bagus, dan anak-anak kita bisa menjadi orang yang tangguh dalam bidang agama dan IPTEK,” pungkasnya. (eri/AP)

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan