Kakankemenag Bintan Bersama Perwakilan Kepri Borong Piagam dan Trofi Penghargaan Pada Festival Gurindam ASEAN
(Kemenag Bintan) – Kepala Kantor
Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bintan H. Erman Zaruddin yang juga aktif menggeluti
dunia sastra menghadiri Festival Gurindam ASEAN yang digelar oleh Perruas (Perkumpulan
Rumah Seni Asnur). Ia hadir bersama sang istri Hj. Ermayati dan belasan orang
lainnya perwakilan se-Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yang juga penulis dalam
buku Gurindam Kalbu.
Pada kegiatan yang dilaksanakan di Taman Ismail Marzuki Jakarta itu Erman dan peserta perwakilan Kepri memborong piagam dan trofi penghargaan. Peserta Kepri sendiri mendapat piagam Terbanyak III Tingkat Provinsi dan trofi Peserta Terbanyak III Tingkat ASEAN.
Sementara Kakankemenag Bintan Erman Zaruddin memborong piagam sebagai Penggerak Gurindam Terbaik III Gurindam ASEAN 2022, Anggota Kehormatan Perruas 2022, Pembaca Gurindam Kalbu Puncak Festival Gurindam ASEAN, dan Anugerah Penggerak Gurindam.
Pada momen tersebut lagu ciptaan Erman yang berjudul Gurindam Kalbu diputar di Teater Kecil Taman Ismail Marzuki Jakarta. Erman juga sempat membacakan Gurindam Kalbu sehingga dinobatkan sebagai Pembaca Gurindam Kehormatan. Selaku Kakankemenag, dirinya juga diminta untuk memimpin pembacaan doa di Festival Gurindam ASEAN itu.
Selain menghadiri Festival Gurindam ASEAN besutan Perruas, Erman juga menyempatkan hadir mengikuti Seminar ASEAN Gurindam pada Sabtu 17 Desember 2022 di Gedung PDS HB Jassin TIM Jakarta. Selain menghadiri Festival Gurindam ASEAN besutan Perruas, Erman juga menyempatkan hadir mengikuti Seminar ASEAN Gurindam pada Sabtu 17 Desember 2022 di Gedung PDS HB Jassin TIM Jakarta. Salah satu narasumber seminar ini adalah Dato' Perdana Prof. Abdul Malik, M.Pd. dari kampus Umrah Kepri.
Kakankemenag Bintan Erman Zaruddin ketika dimintai tanggapan mengatakan selaku Penggerak Gurindam Kalbu untuk wilayah Provinsi Kepulauan Riau, di mana pada penulisan buku Gurindam Kalbu tersebut dirinya juga bertindak selaku mentor bersama pendamping mentor lainnya Rasyid Nur, Laila, Azizah, dan admin Ainun.
“Dari kegiatan ini dari Provinsi Kepulauan Riau ada 103 orang yang berpartisipasi menulis Gurindam Kalbu, dari jumlah tersebut 20 orang di antaranya dapat berangkat ke Jakarta untuk menyaksikan langsung penyerahan rekor muri Gurindam Kalbu karena mencapai lebih dari 1200 orang termasuk parade pembacaan Gurindam Kalbu oleh anggota DPD RI dan pembaca kehormatan,” ucap Erman, Jumat (23/12/2022).
Erman menjelaskan, kegiatan ini adalah upaya agar gurindam bentuk puisi lama bisa dipahami dan diketahui oleh orang banyak, serta Gurindam Dua Belas karya Raja Ali Haji dapat tersosialisasikan. “Kita kenalkan kembali ke masyarakat ASEAN, di mana ketika orang membaca Gurindam Kalbu mereka juga membaca Gurindam Dua Belas karya Raja Ali Haji yang bait-baitnya berisi sebab akibat (petuah kehidupan),” kata Erman.
Erman menambahkan, pembuatan Gurindam Kalbu adalah upaya untuk memajukan gurindam agar bisa dipahami banyak orang dari kalangan Indonesia, Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam, yang mana masuk wilayah negeri kepulauan nusantara dan bisa membuat gurindam.
“Alhamdulillah dari kegiatan yang dilakukan ada 1200 orang yang ikut menulis gurindam yang dalam konteks antologi bernama Gurindam Kalbu. Mungkin nanti akan muncul buku-buku pribadi tentang gurindam yang menjadi nilai positif untuk memajukan budaya bangsa. Budaya bangsa harus dijunjung tinggi, diaplikasikan,” ungkapnya.
Erman berharap setelah ini bisa dilakukan pembacaan gurindam di berbagai tempat dengan melibatkan berbagai negara rumpun melayu dengan harapan hubungan antarnegara menjadi lebih baik. Ia juga berharap kedepan banyak genre-genre dari gurindam itu sendiri, sebagaimana tulisan Gurindam Kalbu ciptaannya yang ia buatkan menjadi lagu melayu berirama melayu.
“Semoga dari kegiatan ini akan muncul berbagai macam cara menyampaikan gurindam kepada masyarakat, dengan dinyanyikan dan didendangkan oleh penggiat-penggiat budaya dalam bentuk syair, kalau ini bisa muncul saya yakin gurindam semakin digemari oleh masyarakat ASEAN. Prestasi ini wujud kerja sama semua pihak. Mudah-mudah terus berlanjut dan gurindam semakin di hati,” pungkasnya.
Festival Gurindam ASEAN ini memiliki rangkaian kegiatan antara lain dimulai dengan Malam Anugerah Perruas 2022, Peluncuran Buku Gurindam Kalbu, Penyerahan Piagam Muri, Parade Baca Gurindam, Konser Multimedia Gurindam Kataraga, Pameran Lukisan, Seminar, dan Bazaar. Rangkaian kegiatan dilaksanakan selama dua hari pada tanggal 17 s.d. 18 Desember 2022. (AP)