Berita

Kakankemenag Bintan Laksanakan Kunjungan Kerja ke Pulau Tambelan

Berita

(Kemenag Bintan) – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Bintan, H. Erman Zaruddin,  beserta rombongan yang terdiri dari Kasi (Kepala Seksi) PD-Pontren (Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren) Rostam Efendi, Kasi Bimas (Bimbingan Masyarakat) Islam Muhammad Hasbi, serta beberapa karyawan melaksanakan kunjungan kerja ke Kecamatan Tambelan di Pulau Tambelan, Jumat (6/8/2022). 

Mereka tiba di Tambelan setelah menempuh perjalanan selama 18 jam menggunakan Kapal Roro dari Pelabuhan Tanjung Uban Kecamatan Bintan Utara Pulau Bintan. Setibanya di sana, rombongan Kakankemenag Bintan disambut hangat oleh tokoh masyarakat setempat dan langsung menuju ke gedung MTs Tambelan, didampingi oleh Kepala KUA Kecamatan Tambelan Asyudi Setiawan, Ketua Yayasan MTs Tambelan Nazari Hasan dan Kepala MTs Tambelan Fatahur Ridha.

Dalam sambutannya, Kakankemenag Bintan, Erman Zaruddin menghaturkan terima kasih yang tak terhingga kepada seluruh masyarakat yang telah menyambut kedatangannya ke Pulau Tambelan. “Sambutan masyarakat atas kehadiran kami di pulau Tambelan ini terlihat antusias sekali. Kami merasa senang. Terima kasih kepada seluruh masyarakat, jajaran KUA Tambelan, jajaran MTs Tambelan, dan jajaran SMA Tambelan,” ujar Erman.

Selanjutnya, Erman menjelaskan tujuannya berkunjung ke pulau Tambelan adalah untuk bersilaturahmi dan memeriahkan tahun baru Islam bersama masyarakat Tambelan. Selain itu, kunjungan kerja ini juga bermaksud melaksanakan pembinaan pranikah bagi para remaja di kecamatan dengan jarak terjauh dari pusat kota Kabupaten Bintan ini.

“dalam rangka menyambut tahun baru Islam ini kita perlu banyak bersyukur kepada Allah dengan cara perbanyak berbuat baik. Salah satu kebaikan kita adalah berjuang dalam mengembangkan pendidikan agama dan keagamaan. Kami berharap masyarakat Tambelan saling bahu membahu dalam memajukan dunia pendidikan keagamaan di pulau ini,” lanjut Erman.


Dalam arahannya, Erman tak lupa mengharapakan agar MTs Tambelan bisa terus eksis di tengah masyarakat Tambelan. “Jika kita tidak lagi peduli dengan Islam, maka lama kelamaan Islam itu sendiri yang akan meninggalkan kita.” tutup Erman.

Kegiatan dilanjutkan dengan ceramah agama dari Kasi PD-Pontren Kemenag Bintan dan kegiatan bimbingan pranikah oleh Kasi Bimas Islam. Kemudian rombongan melakukan peninjauan ke gedung KUA (Kantor Urusan Agama) dan beberapa TPQ. Walaupun waktu yang digunakan sangat singkat, mengingat jadwal keberangkatan roro pada pukul 16.00 di hari yang sama, namun rangkaian kegiatan yang telah direncanakan dapat dilaksanakan dengan maksimal. (saif/AP)

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan