Berita

Keluarga Besar KUA Kec. Toapaya Wakili KUA Se- Bintan Lomba Tahfiz Surah Yasin

Berita

(Kemenag Bintan) – Keluarga besar KUA Kecamatan Toapaya kembali mewakili KUA se- Kabupaten Bintan untuk berpartisipasi pada perlombaan HAB (Hari Amal Bhakti) ke- 76 yang dilaksanakan beberapa hari lalu. Setelah sebelumnya mewakili dan menjuarai lomba menyajikan masakan, KUA Toapaya juga mengirimkan salah satu istri Penyuluh Agama Islam (PAI) Non-PNS nya untuk menjadi peserta lomba Tahfiz Surah Yasin.

Ialah Syarifah yang menjadi perwakilan KUA se- Bintan dalam lomba besutan DWP Kemenag Bintan tersebut. Ia melantunkan hafalan Surah Yasinnya di hadapan dewan juri, Taufiq Qurrahman dan Ahmadi Putera, bersama peserta lainnya di Ruang Rapat Mini Kantor Kemenag Bintan, Kamis (6/1/22).

Sebagai informasi, dalam ketentuan lomba peserta yang boleh ikut adalah istri para Kepala KUA se- Kabupaten Bintan,  namun jika tidak ada yang bisa maka boleh ibu-ibu yang berada d ibawah naungan kerja KUA kecamatan seperti PAIF (fungsional) atau PAI Non-PNS.

Alhamdulillah, perwakilan lomba Hafalan Surah Yasin dari KUA adalah Ibu Syarifah, dengan kemampuan hafalannya dapat menampilkan yang terbaik. Jika ada ayat yang terlupa tidak mengapa, yang penting sudah berupaya semaksimal mungkin,” tutur Zainal kepada Humas.

Zainal selaku pendamping dan mewakili KUA/Penghulu se- Kabupaten Bintan mengucapkan terima kasih banyak kepada Syarifah yang telah menjadi perwakilan keluarga besar KUA. “Sekali lagi juara bukanlah tujuan utama, tampil saja itu sudah luar biasa karena tidak semua ibu-ibu yang bisa tampil seperti beliau meskipun sudah punya cucu,” pugnkasnya. (zainal/AP)

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan