Berita

Kepala Kemenag Bintan Pimpin Rapat Terbatas, Minta Jajarannya Percepat Realisasi Anggaran

Berita

Kemenag Bintan (Humas)_Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bintan, Drs. H. Erman Zaruddin,.MM.Pd memimpin rapat terbatas untuk seluruh pejabat pengawas di lingkungan Kantor Kemenag Bintan untuk membahas realisasi anggaran Januari 2023 dan laporan capaian kinerja.

Rapat dilaksanakan di ruang rapat mini, Kamis, 2 Februari 2023. Hadir dalam rapat antara lain para pejabat pengawas, PPK dan bendahara masing-masing seksi.

Dalam pengantarnya, Kasubbag Tata Usaha Kemenag Bintan, H. Syahjohan, M.Si rapat diperlukan untuk melakukan pemecahan masalah atas realisasi anggaran pada masing-masing seksi sekaligur menyusun laporan capaian kinerja.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Kantor Kemenag Bintan, H. Erman Zaruddin dalam arahannya berharap jajarannya mampu melakukan akselerasi atas target yang telah ditetapkan.

“Sejak Januari realisasi anggaran harus sudah bergerak dengan indikator yang jelas sesuai target masing-masing pada masing-masing seksi. Saya percaya kita mampu meneyelesaikan sesuai target sesuai dengan arahan Menteri Agama bahwa realisasi anggaran per Juli 2023 sebesar minimal 70%,” terangnnya.

Agar proses realisasi anggaran dan capaian kinerja berjalan terstruktur, dia mengharapkan jajarannya segera mencari solusi atas kendala yang dihadapi.

“PPK bertanggungjawab untuk melakukan pemantauan anggaran karena secara sistem dipantau oleh Kementerian Agama pusat. Kita bekerja secara tim, oleh karena itu mari kita pecahkan bersama. Jangan sampai ada penilaian kita tidak bekerja karena realisasi anggaran yang masih terkendala,” sebutnya.

“Bekerjalah sebagai tim yang berkelindan satu dengan yang lain. Keberhasilan kantor tidak bergantung pada orang perorang. Konsolidasikan dan koordinasikan dengan stakeholder terkait terutama dengan KPPN dan Kanwil Kemenag Kepri segera setelah kita menemukan masalah,” imbuhnya. 

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan