Kepala Kemenag Bintan Serahkan Bantuan Kepada Pondok Pesantren Syech Zainuddin Nahdlatul Wathan Bintan
Kepala Kemenag Bintan Serahkan
Bantuan Kepada Pondok Pesantren Syech Zainuddin Nahdlatul Wathan Bintan
Kemenag Bintan (Humas)_ Kepala Kantor
Kementerian Agama Kabupaten Bintan, H. Erman Zaruddin menyerahkan bantuan wakaf
berupa uang kepada Pondok Pesantren Syech Zainuddin Nahdlatul Wathan Bintan
sebesar Rp. 3.662.000.
Penyerahan dilakukan di aula Kemenag
Bintan dan diterima secara langsung oleh pimpinan Pondok Pesantren Syech
Zainuddin Nahdlatul Wathan Bintan, KH. Saepuddin.
Erman Zaruddin menjelaskan bantuan
tersebut merupakan sumbangan yang dikumpulkan oleh ASN Kemenag Bintan dalam
rangka membantu pembelian tanah perluasan Pondok Pesantren Syech Zainuddin
Nahdlatul Wathan Bintan.
“Dengan bantuan yang diberikan semoga
memberikan kemanfaatan yang besar. Memberikan keberkahan bagi kita semua. Bantuan
juga sebagai bukti kepedulian ASN Kemenag Bintan dan berkontribusi pada
pembangunan dan kemajuan Pondok Pesantren Syech Zainuddin Nahdlatul Wathan
Bintan,” ujarnya.
Di lokasi yang sama, pimpinan Pondok
Pesantren Syech Zainuddin Nahdlatul Wathan Bintan, KH. Saepuddin mengatakan penggalangan
dana yang dilakukan untuk membeli satu hektar bidang tanah yang terletak di
bagian depan pondok pesantren. Dengan pembelian tambahan lahan tersebut,
diharapkan Pondok Pesantren Syech Zainuddin Nahdlatul Wathan Bintan semakin
luas, memadai dan representatif bagi santri.
“Terima kasih kami ucapkan, semoga
semakin membawa kebaikan kita semua baik di dunia maupun di akhirat. Menjadi
amal jariyah yang pahalanya mengalir tanpa terputus,” ucapnya.
Prahum_Hatiman