Berita

MA Madani Bintan Gelar Persiapan Implementasi Kurikulum Merdeka

Berita

MA Madani Bintan Gelar Persiapan Implementasi Kurikulum Merdeka

 

Kemenag Bintan (Humas)_ Madrasah Aliyah (MA) Madani Tebu Ireng Bintan menggelar Bimbingan Teknis Implementasi Kurikulum Merdeka, Sabtu – Minggu, 15 – 16 Juli 2023. Dalam kegiatan digelar sejumlah materi yang disampaikan oleh antara lain Suhadi dan Zulhadijan.

 

Sebagai pemateri pertama, Suhadi menyampaikan sejumlah materi antara lain Apa itu kurikulum merdeka, Struktur Kurikulum, Analis CP, TP dan ATP, Pembuatan modul Ajar, dan menyinggung sedikit tentang KOSP.

 

Sedang pemateri kedua Zulhadijan menyampaikan beberapa materi tentang Pembelajaran  Berbasis Proyek, Teknik Penilaian, Kurikulum Merdeka, dan Pembuatan Media Pembelajaran Interaktif.

 

Mewakili, MA Madani Tebu Ireng Bintan, Fathorrazi menyebut MA Madani Tebuireng Bintan pada tahun pelajaran 2023-2024 ini telah menggunakan Kurikulum Merdeka pada kelas X, sedang kelas XI dan XII masih menggunakan Kurikulum K13. Dengan demikian, MA Madani tahun ini menerapkan dua kurikulum .

 

Fathorrazi juga merasa bersyukur kepada Allah karena dapat melaksanakan kegiatan ini dan berharap agar para guru MA Madani Tebuireng Bintan dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik, dapat memahami dan mengaplikasikannya di MA Madani.

 

Kontri

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan