Berita

MA Madani Tebuireng Bintan Gelar Karya P5 Dan Pelantikan Pengurus OSIS MA Madani Tebuireng Bintan

Berita

MA Madani Tebuireng Bintan Gelar Karya P5 Dan Pelantikan Pengurus OSIS MA Madani Tebuireng Bintan

 

Kemenag Bintan (Humas)-- Madrasah Aliyah (MA) Madani Tebuireng Bintan Gelar Karya P5 disejalankan dengan Pelantikan Pengurus OSIS MA Madani Tebuireng Bintan Masa Bakti 2023 - 2024 pada Sabtu, 4 November 2023. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangkaian bingkai pelaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) sebagai wadah meningkatkan kreasi dan prestasi Santri MA Madani.

 

Hadir dalam acara tersebut Pengasuh Ponpes Madani Tebuireng Bintan, KH. Muhammad Lukman, Pengawas MA Kabupaten Bintan, Hj. Murdifah, Mudhir pondok pesantren Madani Tebuireng Bintan ustadz Lukman Hakim, Kepala MA Madani, Fathorrazi, Kepala MTs dan guru, guru-guru MA Madani dan guru SMP Sains Sholahuddin Wahed.

 

Kepala Madrasah Aliyah Madani merasa bersyukur kepada Allah SWT atas terlaksananya kegiatan ini. Diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan kreativitas Santri dan wadah santri untuk belajar kepemimpinan serta motivasi untuk meningkatkan prestasi belajar.

 

Sementara itu pengawas MA Kabupaten Bintan Hj. Murdifah memberikan apreasiasi, karena baru MA Madani Tebuireng Bintan yang pada tahun ini melaksanakan Gelar Karya P5/PPRA. Selanjutnya Hj. Murdifah mengharapkan kegiatan seperti ini agar ditingkatkan dan dipersiapkan dengan bagus.

 

Pengasuh Ponpes Madani Tebuireng Bintan dalam sambutannya juga memberikan apresiasi kepada santri dan guru pembimbing yang telah sukses membina dan mendidik santri sehingga santri banyak yang berprestasi baik di bidang akademik maupun non akademik.

 

Kontri: MA Madani

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan