Berita

MIN 2 Bintan Sukses Gelar ANBK Mandiri

Berita

MIN 2 Bintan Sukses Gelar ANBK Mandiri

 

Kemenag Bintan (Humas)--- MIN 2 Bintan menggelar Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) secara mandiri guna untuk menilai mutu pendidikan di madrasah Selasa, (25/10/23).

 

"ANBK adalah program penilaian terhadap mutu pendidikan di suatu pendidikan, menilai berdasarkan dari hasil belajar (literasi, numerasi dan karakter) murid madrasah serta kualitas proses belajar mengajar.

 

"Sebelum ujian asesmen ini di selenggarakan siswa-siswi kami terlebih dahulu melakukan simulasi dan geladi bersih ANBK dua minggu yang lalu di gedung MIN 2 Bintan dengan mengunakan 7 buah laptop milik guru-guru secara online dengan mengunakan jaringan wifi yang kami miliki sendiri," ucap Asra.

 

“Tetapi pada saat simulasi dan geladi bersih yang kami laksanakan 2 pekan yang lalu gagal karena server proktor tidak bisa ditarik bersamaan dengan jaringan yang mengalami gangguan jadi siswa-siswi kami tidak bisa mengikuti simulasi dan geladi bersih,” ujarnya.

 

  "Alhamdulillah Asesmen yang berlangsung dari hari Senin tanggal, 23 s.d Selasa 24 Oktober 2023. Ini Berjalan dengan lancar meski ada terdapat sedikit kendala gangguan jaringan pada hari Selasa sesi yang ke 2 tetapi Alhamdulillah bisa terselesaikan,” imbuhnya.

 

Sebagai keterangan siswa-siswi yang mengikuti ujian ini yaitu hanya siswa kelas 5 saja yang berjumlah 13 orang, pada saat pelaksanaan ujian Asesmen Senin ada 1 orang siswa yang tidak bisa mengikuti ujian tersebut dikarenakan sakit.

 

 “Selaku kepala madrasah, Asra berterima kasih atas kerjasama dari tim yang terlibat baik dari MIN 2 Bintan sendiri maupun dari operator jaringan wifi yang membantu kegiatan tersebut sehingga bisa terlaksana dengan baik dan lancar,” pungkasnya.

 

Kontri: Arrahman. 

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan