Berita

MIS Baitul Izzah Bintan Peringati Isra Mikraj 1445 H

Berita

MIS Baitul Izzah Bintan Peringati Isra Mikraj 1445 H

 

Kemenag Bintan (Humas) – MIS Baitul Izzah Bintan peringati Isra Mikraj 1445 H. Kegiatan peringatan Isra Mikraj digelar Sabtu, 17 Februari 2024. Kegiatan mengangkat tema "Dengan Isra Mikraj Mari kita lahirkan generasi muda yang disiplin dengan menegakkan salat lima waktu”.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain para orang tua siswa MIS Baitul'Izzah. Kegiatan peringatan Isra Mikraj 1445 H melibatkan banyak siswa madrasah, antara lain Nabila siswa kelas 5 sebagai pembawa acara, Mardiah dan Naura yang bertugas membacakan ayat-ayat suci Alquran dan saritilawah.

 

Dalam sambutannya, Plt. Kepala MIS Baitul Izzah Bintan, Rafni mengatakan Isra Mikraj memiliki makna yang penting dalam penegakkan syariat Islam, yakni kewajiban salat lima waktu. Dia meminta kepada siswanya, sesuai dengan tema untuk terus menegakkan salat lima waktu.

 

Pengawas Madrasah Kemenag Bintan, Ida Nuryati juga hadir dalam kegiatan itu. Dia berharap MIS Baitul Izzah terus eksis dengan berbagai kegiatan di tengah masyarakat Bintan Utara.

 

Kegiatan juga menampilkan senandung salawat nabi yang dibawakan oleh siswa kelas 4 dan 5, pembacaab puisi yang bertemakan Isra Mikraj oleh siswa kelas 6 dan tausiyah agama oleh Ustadz Kusmayadi.

 

Ustadz Kusmayadi bercerita tentang perjalanan Rasulullah Saw ketika melaksanakan Isra Mikraj mulai dari kediaman Ummul Hani di sekitar Masjidil Haram menuju Baitul Maqdis di Palestina dan naik ke Sidratul Muntaha untuk menerima perintah salat lima waktu.

 

Baitul Izzah. 

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan