MIS Miftahul Ulum Kawal Terima Kunjungan Kerja Anggota DPRD Kabupaten Bintan
MIS
Miftahul Ulum Kawal Terima Kunjungan Kerja Anggota DPRD Kabupaten Bintan
Kemenag
Bintan (Humas)--- MIS Miftahul Ulum Kawal terima kujungan
anggota Komisi II dan III DPRD Kabupaten Bintan yang berjumlah enam orang.
Kunjungan yang dilakukan dalam rangka meninjau langsung kondisi madrasah, fasilitas,
sarana dan prasarana serta mendengarkan masukan dan aspirasi yang disampaikan.
Hadir
dalam kunjungan ke MIS Miftahul Ulum Kawal tersebut yakni Hj. Siti Maryani, Yanti
Maryanti, Hj. Aisyah, Bani Suparti, Suardi dari komisi III DPRD Kabupaten
Bintan dan Hj. Sri Wahyuni dari Komisi II DPRD Kabupaten Bintan, Selasa (31/10/2023)
pukul 08.30 WIB. Dalam Kunjungan itu para anggota DPRD Kabupaten Bintan
tersebut juga melihat perkembangan yang terjadi di MIS Miftahul Ulum Kawal
seperti proses belajar mengajar, sistem belajar, jumlah siswa, ruang kelas dan
lain sebagainya.
Kepala MIS
Miftahul Ulum Kawal, Anisah hadir langsung menerima kunjungan kerja para
anggota DPRD Kabupaten Bintan tersebut dengan didampingi oleh Wakil Kepala
Bidang Kurikulum, Maryam, Kepala Staff Tata Usaha Elly Octaviyanti, beserta
jajaran lainnya.
Anggota
DPRD Kabupaten Bintan tersebut juga melihat kondisi lingkungan madrasah dan
mendengarkan keluhan yang dihadapi selama menjalankan proses belajar mengajar.
Kepala MIS Miftahul Ulum Kawal yang mendapatkan kesempatan menyampaikan keluhan
dan pesan, mengungkapkan bahwa permasalahan yang dihadapi yakni kurangnya
sarana alat peraga belajar di kelas dan meminta bantuan untuk membantu pegawai
honorer yang ada di MIS Miftahul Ulum Kawal dalam rangka meningkatkan kinerja
dan kemampuan yang dimiliki.
Keluhan
tersebut juga telah diupayakan semaksimal mungkin oleh anggota dewan yang hadir
untuk bagaimana caranya agar pegawai honorer tersebut menerima yang memang
seharusnya mereka terima, seperti insentif.
Anggota
Komisi III DPRD Kabupaten Bintan Hj. Siti Maryani, juga memahami apa yang
sebenarnya diinginkan, dirinya beserta rekan-rekan DPRD Kabupaten Bintan juga
sudah berupaya untuk mewujudkan hal tersebut.
"kami
sudah berupaya untuk mewujudkan hal itu, tapi kami akan berusaha lebih maksimal
lagi agar apa yang bapak ibu inginkan ini bisa terwujud di kemudian hari. Kita
doakan saja", ucap Siti Maryani.
Kepala MIS
Miftahul Ulum Kawal Anisah S,Pd.I juga mengucapkan terimakasih atas
kunjungannya dan kesediaannya mengunjungi madrasah yang dipimpinnya.
"Terimakasih
atas kunjungan bapak ibu anggota DPRD Kabupaten Bintan Komisi II dan III ke
MIS, semoga apa yang bapak ibu upayakan dan yang kami harapkan bisa terwujud
segera dikemudian hari,” ucap Anisah.
Setelah
melakukan kunjungan ke MIS Miftahul Ulum Kawal, para anggota dewan tersebut
melanjutkan kunjungan kerja ke Sekolah Lansia Anugrah Bintan.
Kontri: Humas