Berita

Naskahnya Lolos, Staf KUA Seri Kuala Lobam Kembali Diundang Dalam Kegiatan Coaching Clinic Angkatan Ke II Di Jakarta

Berita

Naskahnya Lolos, Staf KUA Seri Kuala Lobam Kembali Diundang Dalam Kegiatan Coaching Clinic Angkatan Ke II Di Jakarta

 

Kemenag Bintan (Humas)_Kegiatan coaching clinic penulisan naskah keislaman moderat angkatan II yang diadakan oleh Direktorat Urais Subdit Kepustakaan Islam Kemenag RI telah berjalan sukses. Kegiatan yang berlangsung sejak hari Selasa 6 Juni lalu hingga hari Jumat di Hotel Marlynn Park Jakarta Pusat itu telah menghasilkan 40 naskah ilmiah pilihan yang nantinya akan dapat dibaca oleh masyarakat luas.

 

Kegiatan tersebut diikuti oleh 40 peserta penulis se Indonesia dari unsur Kementerian Agama, perguruan tinggi, dan pondok pesantren.  

 

Aris, staf KUA Seri Kuala Lobam mengatakan, naskah tulisan dengan bermacam judul yang telah dikumpulkan pada kegiatan tersebut nantinya akan bisa diakses secara digital melalui aplikasi PUSAKA milik Kementerian Agama RI. Termasuk kurang lebih 100 judul naskah khutbah di dalamnya.

 

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Direktur Urais Binsyar Dr. KH. Adib. Dalam sambutannya Adib berpesan agar para penulis tidak jemu membuat sebuah karya tulis.

 

Dengan tulisan tersebut kita bisa berdakwah dan melalui tulisan tersebut kita bisa berbagi ilmu dan jadi tambahan amal jariyah buat kita, pesan Adib.

 

Kontri: Aris

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan