PAI Kemenag Bintan Miluk Latifah Gelar Program Berantas Buta Aksara Bersama Majelis Taklim Al Hidayah
PAI Kemenag
Bintan Miluk Latifah Gelar Program Berantas Buta Aksara Bersama Majelis Taklim
Al Hidayah
Kemenag Bintan (Humas)--- Penyuluh Agama Islam Kemenag Bintan, Miluk Latifah menggelar kegiatan pembinaan berantas buta aksara Al-Qur’an bersama Majelis Taklim Al Hidayah. Miluk Latifah menjelaskan kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap Ahad.
Agar tidak mengganggu aktivitas anggota majelis taklim, kegiatan digelar mulai pukul 14.00 siang hingga selesai. Untuk terus menjalin silaturahmi, lokasi kegiatan yang dipilih pun dilakukan bergantian dari rumah ke rumah para anggotanya. Tidak jarang kegiatan juga digelar di masjid.
Miluk Latifah
memfokuskan kegiatan menjadi dua materi pembinaan agar jemaahnya tetap fokus,
yaitu tadarus Al-Qur’an dan al Abrzanji. Selain aktivitas keagamaan juga
digelar aktivitas sosial dengan menggelar arisan.
Bagi anggota majelis taklim yang mendapatkan arisan, maka dia berhak untuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan kegiatan. “Tentunya kegiatan tersebut telah disepakati oleh para anggota dan mendapatkan izin dari RT/RW. Program ini juga telah menjadi kesepakatan warga kampung Sidodadi yang secara geografis berbatasan dengan Desa Tembeling,” kata Miluk Latifah.
Marini, sebagai salah satu anggota majelis taklim sekaligus istri dari Ketua RT setempat mengaku mengapresiasi kegiatan yang diusung oleh Miluk Latifah. “Kami sangat berterima kasih kepada Ibu Miluk Latifah yang telah membina warga kami dan kita senantiasa berdoa agar para anggota terus istiqomah di jalan kebenaran,” ujar Marini.
Kontri: Miluk Latifah