Pengawas Madrasah, Hj. Murdifah Monitoring ANBK di MAN Bintan
Pengawas
Madrasah, Hj. Murdifah Monitoring
ANBK di MAN Bintan
Kemenag Bintan (Humas)_
Pengawas Madrasah Kemenag Kabupaten Bintan, Hj. Murdifah melaksanakan
monitoring di MAN Bintan. Assesmen Nasional di Sekolah / Madrasah dilaksanakan
selama 2 hari mulai Senin- Selasa, 28-29 Agustus 2023. Untuk MA di Kabupaten
Bintan secara serentak dilaksanakan pada tahap 1 tersebut, dengan waktu dimulai
pukul 07.30 - 16.30 Wib sebanyak 3 sesi.
Selaku Pengawas MA
melaksanakan monitoring dan memantau langsung kegiatan tersebut pada hari
pertama di MAN Bintan. Untuk ANBK pada Senin, 28 Agustus 2023 materi yang diberikan
yaitu literasi membaca dan survei karakter, sedangkan hari kedua, Selasa, 29
Agustus 2023 survei lingkungan belajar dan numerasi.
Sebagaimana diketahui bahwa
AN dilakukan untuk memetakan Mutu Pendidikan pada Sekolah/Madrasah, yang
diikuti oleh sebagian siswa secara acak yang pijakannya adalah UU Sisdiknas Pasal
57 ayat (1) dimana ditentukan evaluasi dilakukan dalam rangka pengendalian mutu
pendidikan secara nasional.
Harapan Pengawas hasil
kedepannya rapor mutu pendidikan untuk MAN Bintan menjadi lebih baik dan saya
optimis untuk itu apabila kualitas input dan proses yang dilakukan oleh guru-
gurunya baik, maka hasil belajarnya juga bertambah baik.
Kontri: Murdifah