Pengawas PAI Kemenag Bintan Hadiri Isra Mikraj SDN 004 dan SDN 001 Toapaya
Pengawas PAI Kemenag Bintan Hadiri Isra Mikraj SDN 004 dan SDN 001 Toapaya
Kemenag Bintan (Humas)_Pekan-pekan semarak Isra Mikraj 1444 H masih belum berakhir. Perayaan Isra Mikraj masih digelar di banyak tempat di Bintan. Misalnya yang dilaksanakan di SDN 004 dan SDN 001 Toapaya.
Pengawas PAI Kemenag Bintan, Rudi A. Putra menghadiri pada perayaan Isra Mikraj di dua sekolah pada hari yang sama, Rabu 22 Pebruari 2023, yaitu SDN 004 dan SDN 001 Kecamatan Toapaya, Bintan.
Sebelum pemberian tausiyah oleh Ustadz Bambang Shimo, kegiatan dimeriahkan dengan tampilan siswa-siswa dari group Marawis, shalawat, dan pembacaan Al-Quran ayat pendek.
Keluarga besar kedua sekolah dasar tersebut semangat sekali dalam mengisi kegiatan keagamaan. Hal ini menjadi motivasi yang kuat dari wujudnya kerjasama antara Kepala Sekolah, guru, komite bersama orang tua serta wali murid.
Rudi A. Putra dalam sambutannya mengatakan Kementerian Agama Bintan mengapresiasi dengan ucapan terima kasih kepada pihak sekolah dalam mengoptimalkan pelaksanaan kegiatan keagamaan untuk menjadikan peserta didik memiliki akhlak berbudi pekerti sebagai tujuan pendidikan Islam.
Sumber: Rudi. A. Putra
(Prahum_Hatiman)