Pengawas RA/MI Kemenag Bintan Dampingi Camat Teluk Sebong Lepas Rombongan Karnaval Budaya di MIS Sabilul Muhtadin
(Kemenag Bintan) – Pengawas Raudhatul Athfal (RA) dan
Madrasah Ibtidaiyah (MI) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bintan,
Ida Nuryati, mendampingi Camat Teluk Sebong saat melepas rombongan karnaval
budaya pada Senin (15/8/2022). Kegiatan ini dilaksanakan di halaman Madrasah
Ibtidaiyah Swasta (MIS) Sabilul Muhtadin dalam rangka memperingati Tahun Baru
Islam 1444 Hijriah dan menyambut HUT (Hari Ulang Tahun) ke- 77 RI (Republik
Indonesia (HUT RI).
Kegiatan ini merupakan kegiatan perdana yang dilaksanakan gabungan antara RA An-Nida, RA Alamasri, MIS Sabilul Muhtadin, dan juga SMP Sabilul Muhtadin. Sebelum kegiatan Karnaval Budaya dimulai, Kepala MIS Sabilul Muhtadin, Wiyono, mengucapkan terima kasih kepada sekolah yang telah ikut serta dan berpartisipasi pada kegiatan tersebut.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada siswa-siswi RA An-Nida, RA Alamasri, serta SMP Sabilul Muhtadin yang telah ikut berpartisipasi memeriahkan kegiatan Karnaval Budaya yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1444 Hijriah sekaligus menyambut HUT ke-77 RI. Semoga kita semua selalu mengenang perjuangan para pahlawan kita dalam meraih kemerdekaan dengan melaksanakan hal-hal positif dan menjadi generasi terbaik di masa depan", tutur Wiyono.
Kegiatan dibuka dengan sambutan oleh Pengawas RA/MI Kemenag Bintan, Ida Nuryati. Dalam sambutannya, Ida berharap kegiatan dapat berjalan dengan baik dan dapat dijadikan kegiatan tahunan yang dilaksanakan secara rutin.
"Semoga kegiatan karnaval budaya di hari ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. Selanjutnya, melihat semaraknya kegiatan pada hari ini, insyaallah kegiatan karnaval budaya ini pula dapat dilaksanakan secara rutin sehingga menjadi kegiatan tahunan di setiap tahunnya", ucap Ida, saat membuka sambutannya.
Ida juga mengapresiasi terhadap acara karnaval budaya yang perdana dilakukan secara gabungan ini. "Saya sangat mengapresiasi dan mengucapkan selamat kepada para peserta karnaval yang telah mengikuti dan memeriahkan momen peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriah yang sekaligus disejalankan dengan menyambut HUT ke- 77 RI ini. Semoga kegiatan ini dapat memajukan pendidikan dalam naungan Kementerian Agama", katanya.
Ida juga berharap seluruh siswa-siswi peserta karnaval dapat mengambil hikmah kemerdekaan dari acara ini. "Ibu berharap, seluruh siswa dan siswi dapat mengambil hikmah dari kegiatan yang kita laksanakan hari ini. Satu di antaranya adalah mengenai keberagaman budaya, bahwa Indonesia memiliki budaya yang beragam. Namun dari keberagaman pula lah kekayaan Indonesia dan Indonesia menjadi bersatu", tutup Ida, selaku Pengawas RA/MI pada sambutannya.
Seusai itu, dilakukan doa bersama menjelang pelepasan rombongan Karnaval Budaya yang dipimpin oleh Kepala KUA (Kepala Kantor Urusan Agama) Kecamatan Teluk Sebong, Fadhil Muslimin. Kemudian dilanjutkan dengan pelepasan rombongan karnaval oleh Camat Teluk Sebong, yang didampingi oleh Pengawas RA/MI Kemenag Bintan, Kades Sebong Lagoi, Ka. KUA Teluk Sebong, Kepala Yayasan Sabilil Muhtadin Albintani, serta Kepala Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Sabilul Muhtadin.
Seluruh rombongan karnaval berjalan mengikuti rute yang telah ditentukan. Rute karnaval berakhir di lapangan bola Desa Sebong Lagoi. Kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB dan selesai sekitar pukul 10.30 WIB. Kegiatan berjalan dengan lancar disertai dengan cuaca yang sangat mendukung.
Hadir pula dalam kegiatan tersebut Kepala KUA Kecamatan Teluk Sebong, Kades Sebong Lagoi, Perwakilan Dusun se- Desa Sebong Lagoi, Ketua dan jajaran kepengurusan Yayasan Sabilil Muhtadin Albintani, RW dan RT Desa Sebong Lagoi, tokoh agama dan tokoh masyarakat. Selain itu, tampak juga kepala beserta dewan guru RA An-Nida, kepala beserta dewan guru RA Alamasri, kepala beserta dewan guru SMP Sabilul Muhtadin, siswa-siswi peserta karnaval budaya, beserta orang tua atau wali murid peserta karnaval budaya. (lili/AP)