Berita

Pimpin Apel Pagi, Muhammad Ridwan Sebut CJH Bintan Mulai Lunasi Bipih

Berita

Pimpin Apel Pagi, Muhammad Ridwan Sebut CJH Bintan Mulai Lunasi Bipih

 

Kemenag Bintan (Humas)—Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU) Kantor Kemenag Bintan, H. Muhammad Ridwan mengatakan progress pelunasan Bipih Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Bintan menunjukkan trend signifikan jelang penutupan batas waktu pelunasan.

 

Hal itu disampaikannya saat memimpin apel pagi, Selasa, 30 Januari 2024 di halaman Kantor Kemenag Bintan, Ceruk Ijuk. Menurutnya sudah sebanyak 24 orang CJH asal Bintan yang sudah melakukan pelunasan. Memang masih cukup banyak CJH yang belum melakukan pelunasan namun masih terdapat waktu bagi jemaah untuk melakukan pelunasan.

 

Apel pagi diikuti oleh seluruh pejabat pengawas dan ASN Kemenag Bintan.

 

Ridwan juga mengaku bersyukur dengan banyaknya JCH Bintan yang sudah dinyatakan memiliki isthitaah dalam bidang kesehatan. Isthithaah, katanya sebagai indikator bahwa jemaah dalam kondisi sehat, siap untuk melaksanakan rangkaian ibadah haji dan dapat melaksanakan ibadah secara mandiri mengingat ibadah haji merupakan ibadah fisik.

 

“Sebanyak 48 JCH asal Bintan yang sudah dinyatakan sehat,” ujarnya tadi pagi.

 

Ridwan, dalam kesempatan tersebut juga berpesan kepada jajaran ASN Kemenag Bintan untuk menyelesaikan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) tahun 2023. Hal itu perlu dilakukan mengingat batas waktu penilaian SKP pada 31 Januari 2024.

 

“Pada hari ini juga dilaksanakan seminar moderasi beragama. Saya minta untuk mendukung kegiatan tersebut. Banyak tamu dan peserta yang akan hadir,” pintanya.

 

Hatiman.

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan