Pondok Pesantren Idris Bintan Lepas Santri Ke Perguruan Tinggi Yordania
Kemenag Bintan (Humas)_ Pondok Pesantren Idris Bintan pada Kamis 14 September 2023, melaksanakan pertemuan dalam agenda pelepasan tiga santri alumni Madrasah Aliyah Idris Bintan yang akan berangkat untuk menuntut ilmu melanjutkan ke perguruan tinggi di Yordania. Santri-santri tersebut ialah Muhammad Ilham, Farizi Alfadani dan Muhammad Adib, semua santri didampingi dengan orang tua.
Agenda pelepasan ini di hadiri oleh Mudir
Pondok Pesantren Idris Bintan Ustad Suparman Manjan, dan beberapa syekh yang
merupakan syekh pendatang sebagai tim pengajar di Pondok Pesantren Idris
Bintan, ada Syekh Ala Abdul Wahab Abdullatef, Syek Djarfour Brahim serta serta
Asatidzah Pondok Pesantren Idris Bintan.
Dalam agenda, temu obrol pelepasan santri
ini, beberapa hal kembali diulangi sebagai nasihat untuk para santri yang akan
meninggalkan tempat asalnya yaitu Bintan, Kepulauan Riau, Indonesia, untuk
sejenak dalam kurun waktu tertentu mengambil ilmu sebanyak-banyaknya di
Yordania, negara asing yang mana tentu para santri belum pernah menginjakkan
kaki di negara tersebut sebelumnya.
Berkumpul dan bercerita di lokasi Masjid
Ikhwan sambil mendengarkan arahan, baik dari syekh maupun dari Ustad Suparman
langsung. Ada haru bercampur bangga untuk para santri yang ingin berangkat ke
Yordania.
Semua pesan-pesan kebaikan tentang
menjaga adab, perilaku, mengulang-ulang kembali hafalan Al-Qur’an, dan
mengambil ilmu sebanyak-banyaknya pun menjadi saran yang selalu para santri dengar.
“Siapkan mental, jasad, ruh, keimanan,
untuk berjuang, karena itu semua tidaklah mudah, namun langkah-langkah
berlandaskan niat yang lurus karena Allah Subhanahu wa ta’ala, percayalah semua
itu akan bernilai pahala”, kata Suparman.
Dari Ustad Suparman menjelaskan bahwa
persiapan yang matang untuk menuntut ilmu sangatlah penting, kesiapan jasad,
mental, ruh dan keimanan diperlukan untuk menjalani aktivitas sehari-hari di
tempat berbeda dan suasana yang berbeda pula. Semua astidzah mendoakan agar
keberangkatan santri alumni Madrasah Aliyah Idris Bintan, selamat sampai di tujuan
dan selalu mendoakan yang terbaik untuk para santri semuanya.
“Sekali santri selamanya santri, kita
adalah seorang pembelajar di mana pun kita berada,” ucap Suparman.
Sesaat sebelum keberangkatan para santri bertemu
dengan Gubernur Kepulauan Riau, H. Ansar Ahmad, dan berfoto bersama, para
santri juga mendapat saran-saran yang positif membangun pribadi yang baik dan
tangguh untuk membentuk pribadi dengan wawasan yang luas, pengalaman yang
banyak, dan kepribadian yang siap memimpin, membutuhkan keberanian dalam setiap
langkah, dipadukan dengan doa orang tua agar mendapat berkah di mana pun para
santri berada.
Harapan selanjutnya semoga Pondok
Pesantren Idris Bintan selalu memiliki agenda, yang berwawasan global, mendunia
untuk membumikan dakwah dan menyebar kebermanfaatan melalui langkah-langkah
asatidzah ataupun santri alumni Pondok Pesantren Idris Bintan ke depannya.
Kontri: PP Idris