Pondok Pesantren Idris Gelar Buka Puasa Bersama Untuk Seluruh Unsur SDM
Pondok Pesantren Idris Gelar Buka Puasa Bersama Untuk
Seluruh Unsur SDM
Kemenag Bintan (Humas) - Momentum Ramadan menjadi
saat yang paling berbahagia, tidak terkecuali untuk seluruh unsur SDM Pondok Pesantren
Idris Bintan Kawal. Pasalnya seluruh jajaran SDM menggelar kegiatan buka puasa
bersama.
Kegiatan digelar di Nite & Day Hotel
Tanjungpinang, belum lama ini. Undangan ini dihadiri seluruh ustaz dan ustazah
dari kepala madrasah, staf pengajar, musrifah, dan seluruhnya tanpa terkecuali,
divisi bagian dapur juga menghadiri agenda tersebut.
Pada pukul 17.00 Wib ustaz dan ustazah yang
menghadiri undangan buka puasa, baik individual atau hadir bersama keluarga,
mengisi ruang dan duduk di kursi yang telah disediakan sambil mendengarkan
ceramah singkat yang di isi oleh ustad Muhammad Lazim.
Muhammad Lazim mengetengahkan tema ibadah harmonisasi
keluarga dengan menjelaskan bahwa tugas kita adalah tugas rabbani dan niat kita
lillah serta pentingnya menghadirkan nuansa Ramadan di mana pun kita berada
juga dengan keluarga di masa-masa liburan.
Hadir pula Ustaz Muqtafin, yang berpesan kepada
seluruh jajaran SDM untuk selalu menjaga kekompakan, meningkatkan silaturahmi
agar menjadi tim yang bergerak maju dan solid.
“Semoga pertemuan ini membawa keberkahan dan pahala
untuk kita semua," pesan Ustaz Muqtafin.
Saat adzan berkumandang para asatidzah, ustaz dan
ustazah menikmati berbagai hidangan yang tersedia.
Kepada media ini, Kepala MA Idris Bintan, Nur
Sahfitri, mengatakan agenda buka puasa bersama ini merupakan bentuk nyata
dimana pondok pesantren Idris ingin lebih menpererat solidaritas, menjaga
silaturahmi dan mengajak seluruh asatidzah mewujudkan pondok pesantren yang
menjadi kesan terbaik dan bersinergi berupaya selaras dengan visi dan misi pondok
pesantren.
Setelah melaksanakan buka puasa bersama, dilanjutkan
dengan foto bersama dan salam-salaman sebagai bentuk sikap saling memaafkan, yang
menandakan bahwa apapun yang di lakukan manusia jika itu berhubungan dengan
interpersonal, hubungan sosial, pasti ada tersilap dan salah.
“Maka dengan momen ini mampu menyadarkan dan
mensucikan hati dengan saling memaafkan di bulan Ramadan bertabur keberkahan
dengan berlipat ganda pahala yang akan Allah berikan,” ujar Syafitri.
Hatiman.