Berita

RAT Kopenda Kabupaten Bintan Resmi Digelar

Berita

RAT Kopenda Kabupaten Bintan Resmi Digelar

 

Kemenag Bintan (Humas)—Rapat Anggota Tahunan (RAT) Kopenda Kabupaten Bintan resmi digelar, Selasa, 23 Januari 2024. Kegiatan RAT digelar untuk tahun buku 2023. RAT digelar di aula Kantor Kemenag Bintan, Ceruk Ijuk.

 

Dalam sambutannya, Ketua Kopenda Kabupaten Bintan, Muhammad Hasbi mengatakan selain RAT, tahun ini juga berakhirnya periode kepengurusan pengurus koperasi 2021 – 2024. RAT kali ini juga untuk memilih kepengurusan 2024 – 2027.

 

Hasbi mengatakan dari tahun ke tahun Kopenda Kabupaten Bintan terus mengalami peningkatan asset. Bahkan menurutnya peningkatan asset terbilang signifikan.

 

“Ada kenaikan asset sebesar 17% pada periode 2021 – 2022. Dan kenaikan asset 12% pada 2022 – 2023. Kita terus berupaya untuk meningkatkan valuasi asset koperasi,” ujarnya.

 

Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bintan telah pula menyatakan Kopenda Kabupaten Bintan sebagai koperasi yang sehat setelah melalui sejumlah evaluasi dan review.

 

“Selain legal, Kopenda juga lembaga keuangan yang sehat. Kenaikan asset merupakan kontribusi semua pihak,” ujarnya.

 

“Sejatinya RAT dijadwalkan pada awal tahun, namun karena kesibukan pekerjaan akhirnya dapat dilaksanakan pada hari ini,” ujarnya lagi.

 

Di lokasi yang sama, Kabid Koperasi Dinas KUMPP Kabupaten Bintan, Rizky Bintani meminta agar pemilihan pengurus koperasi yang baru dijadikan ajang kekeluargaan. Dengan musyawarah yang sesuai dengan tata tertib diharapkan lahir kepengurusan koperasi yang semakin kredibel.

 

“Setiap koperasi perlu diawasi dengan mekanisme yang jelas sehingga tetap menjadi lembaga keuangan yang sehat. Kami mengucapkan selamat atas prediket Kopenda Kabupaten Bintan sebagai koperasi yang sehat. Karena baru ada tiga koperasi yang mendapatkan level status sehat di Bintan,” ucapnya.

 

Rizky Bintani berpesan untuk menghadirkan koperasi yang sehat, pengurus wajib menguasai skill penyusunan laporan keuangan lembaga keuangan sesuai standar yang ditetapkan sehingga dapat menyajikan laporan yang memadai dan koperasi menjadi lembaga yang tangguh.

 

Sementara itu, mewakili kepala, Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kantor Kemenag Bintan, H. Syahjohan mengatakan RAT merupakan lembaga tertinggi dalam organisasi koperasi sehingga perlu dilaksanakan tepat waktu setiap tahun agar dapat dinilai sebagai koperasi yang sehat.

 

“Terima kasih kepada pengurus kepada seluruh pengurus yang berkomitmen untuk melaksanakan RAT secara tertib. Terima kasih kepada pengurus lama. Silahkan melaksanakan musyawarah sesuai dengan tatib,” pungkasnya.

 

Hatiman. 

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan