Berita

Sambut HAB ke- 76, Kepala KUA Kecamatan Ziarah ke Makam Pahlawan Dwi Kora Tanjung Uban

Berita
(Kemenag Bintan) – Menyambut HAB (Hari Amal Bakti) ke- 76 Kementerian Agama, jajaran (Kantor Urusan Agama) kecamatan melakukan ziarah dan pemanjatan doa untuk para pahlawan yang dikebumikan di Kabupaten Bintan. Rombongan ziarah terdiri dari 4 Kepala KUA kecamatan yakni Jhondesri (Kecamatan Bintan Utara), H. M. Isa Anshori (Seri Kuala Lobam),  Fadhil Muslimin (Teluk Sebong), dan Taufiq Qurrahman (Gunung Kijang) beserta masing-masing jajarannya.

Kegiatan yang dikoordinatori oleh Kepala KUA Teluk Sebong, ini menggandeng Muhammad Salim, Pembina Darul Qur’an Bintan, untuk memimpin pembacaan doa. Seusai ziarah, koordinator kegiatan, Fadhil Muslimin mengatakan, ziarah dan doa bersama ini dilaksanakan oleh Panitia Pelaksana HAB ke- 76 Kantor Kemenag Bintan dengan mengambil tempat Taman Makam Pahlawan Dwi Kora Tanjung Uban Bintan Utara

Fadhil mengungkapkan, pada peringatan HAB ini mereka melakukan ziarah ke Makam Pahlawan yang merupakan perintah dari Kemenag Pusat yang bertujuan untuk mengenang, menghargai, dan menghormati jasa-jasa pahlawan. Ini juga merupakan uatu bentuk layanan umat untuk  menginformasikan kepada masyarakat bahwa pelayanan di KUA bukan hanya sebatas layanan peristiwa nikah, rujuk, wakaf, zakat , waris dan masalah keagaman  lain, tetapi mengajak masyarakat untuk ziarah kubur dan berdoa juga termasuk layanan ibadah.

“Kita sebagai pewaris perjuangan para pahlawan maka hendaklah mempertahankan dan melanjutkan perjuangan dengan visi dan misi yang nyata,” ungkap Fadhil kepada Humas dalam pesan Whatsaap nya, Jumat (24/12/21).

“Bentuk perjuangan khususnya sebagai abdi negara di bawah naungan Kemenag dapat dengan cara Tranformasi Layanan Umat, sesuai tema HAB ke- 76, yang mengandung arti meningkatkan pelayanan kepada umat melalui transformasi alat/cara sesuai perkembangan zaman,” sambungnya.

“Mudah-mudahan hati, pikiran, dan amal/perbuatan dalam bekerja melayani umat senantiasa tulus dan ikhlas. Semoga masyarakat yang kita layani merasakan sejuk, tenang, aman, dan nyaman, dengan pelayanan dan pembinaan yang diberikan,” tambahnya lagi.

Sementara itu, Kepala KUA Seri Kuala Lobam, Muhammad Isa Anshori pada saat itu mengutip sebuah ungkapan bahwa bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai Jasa Para Pahlwannya. Ia juga menyampaikan, tujuan dari ziarah dan doa bersama ini adalah untuk menumbuhkan semangat nasionalisme dan patriotisme dalam meningkatkan semangat kinerja pegawai di tempat kerja, menghormati arti kemerdekaan yang telah diraih dengan perjuangan berat dan   rela mengorbankan jiwa dan raga.

“Makam pahlawan adalah simbol penghormatan kepada pahlawan yang telah berbuat baik untuk bangsa dan negaranya. Saya berpesan kepada rekan-rekan kepala KUA, Pramubakti, dan Penyuluh bahwa memberikan pelayanan, penasihatan, dan penyuluhan dengan baik dan akuntabel adalah sikap pahlawan, walaupun tanpa tanda jasa. Jangan kotori lisan dan tangan kita dengan kemaksiatan, tetapi jadikanlah kehadiran kita di tengah umat membawa kebaikan, kesejukan, dan ketentraman,” urai Isa.

Masing-masing Kepala KUA kecamatan yang berpartisipasi pada ziarah tersebut membawa serta para staf dan penyuluh agama. Hadir pula saat itu pengawas Pendidikan Agama Islam Kemenag Bintan, Zariah dan Dartoyo.  (fadhil/amilia)
Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan