Sapa Jemaah Saat Praktik Manasik Haji, Plt. Bupati Bintan Doakan Kelancaran Ibadah Haji Jemaah
(Kemenag
Bintan) – Kamis (9/6/2022), dalam pelaksanaan manasik haji geladi posko, Plt.
Bupati Bintan, Roby Kurniawan dengan didampingi oleh Plh. Sekretaris Daerah
(Sekda) Bintan, Hj. Kartini menyempatkan diri menyapa 34 jemaah haji Kabupaten
Bintan tahun 1443 H/ 2022 M. Momen tersebut terjadi ketika jemaah sedang berada
di Lapangan Upacara Kantor Bupati Bintan.
Pada saat itu, Roby mengucapkan selamat kepada para jemaah yang sebentar lagi akan berangkat haji. Ia pun menyampaikan harapan dan doa kebaikan bagi para jemaah.
“Saya mewakili Pemerintah Kabupaten Bintan mengucapkan selamat insyaallah sebentar lagi Bapak Ibu akan berangkat ibadah haji. Kami doakan semoga Bapak Ibu senantiasa sehat, dapat beribadah haji dengan khusyuk dan diberikan kesehatan sampai pulang ke tanah air. Mudah-mudahan para jemaah diberi kelancaran beribadah haji dan apa yang pada hari ini dilaksanakan (praktik manasik haji) dapat bermanfaat di tanah suci saat menjalankan ibadah,” ungkap Roby.
“Kami juga mohon doa mudah-mudahan Pemerintah Kabupaten Bintan dapat berjalan dengan amanah, lebih baik lagi, dan bisa menyejahterakan masyarakat,” imbuhnya yang kemudian diamini para jemaah haji Bintan.
Seusai menerima sapaan Plt. Bupati, para jemaah melanjutkan praktik manasik haji geladi posko hingga pukul 15:00 WIB. Setelah praktik manasik haji selesai, kegiatan pembekalan dan pelepasan kemudian ditutup di Aula Bupati Bintan dengan dihadiri oleh Kasi (Kepala Seksi) PHU (Penyelenggara Haji dan Umrah) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bintan, H. Muhammad Ridwan bersama Kasi PD-Pontren (Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren), H. Rostam Efendi, Kepala KUA Kecamatan Seri Kuala Lobam, H. M. Isa Ansory, Kabag Kesra Setda Bintan, Hj. Mardiani, dan Kasubbag Bina Mental dan Spiritual, Nasrullah. (AP)