Berita

Sebanyak 16 Siswa MAN Bintan Ikut Upaya Pelestarian Lingkungan

Berita

Sebanyak 16 Siswa MAN Bintan Ikut Upaya Pelestarian Lingkungan

 

Kemenag Bintan (Humas)—Sebanyak 16 siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Bintan turut ambil bagian pada kegiatan Penanaman seribu bibit mangrove yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Pendidikan Biologi (HIMBIO) Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) di Tanjung Sebauk, Minggu (12/11/2023).

 

Sebelum dilaksanakan penanaman 1.000 bibit mangrove, panitia memberikan pemaparan tentang tata cara menanam mangrove dan pengetahuan teknis pentingnya mangrove dalam menjaga keseimbangan ekosistem pantai.

 

Tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan keberlanjutan ekosistem pantai dan mengatasi degradasi lingkungan yang terjadi akibat perubahan iklim. Dari kegiatan ini diharapkan siswa MAN Bintan ikut andil dan memperoleh pengalaman yang berharga dalam upaya pelestarian lingkungan.

 

“Peserta kegiatan mendapatkan pemaparan tentang tata cara menanam mangrove dan juga pengetahuan teknis tentang pentingnya mangrove dalam menjaga keseimbangan ekosistem pantai. Kemudian yang menjadi tujuan HIMBIO UMRAH mengadakan kegiatan ini untuk meningkatkan ekosistem pantai dan mengatasi degradasi lingkungan yang terjadi akibat adanya perubahan iklim,” jelas Sarkawi Pembina OSIS yang mendampingi siswa MAN Bintan.

 

Daman

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan