Berita

Sebanyak 7 Pasang Catin Terima Bimwin Dari Penyuluh Agama Islam

Berita
Sebanyak 7 Pasang Catin Terima Bimwin Dari Penyuluh Agama Islam

Kemenag Bintan (Humas)_ Kecamatan Bintan Timur merupakan kecamatan terbanyak terjadi pernikahan di kabupaten Bintan yang berkisar 20-30 pasang catin setiap bulannya. Seperti halnya hari ini dari laporan penyuluh Agama Islam kecamatan Bintan Timur yang memberikan bimbingan pernikahan dan gladi proses ijab Qabul ustad Qodir dan ustadz Zuhdi bahwa ada 7 pasang catin yang menerima Bimbingan.

“Mereka kita berikan bimbingan mengucapkan istighfar, syahadatain dan proses ijab qobul. Setelah itu baru bimbingan mewujudkan keluarga sakinah, mawaddah wa rohmah dan tak lupa menekankan perlunya mendekatkan diri kepada Allah sebagai bekal untuk mengarungi kehidupan rumah tangga,” kata Ustaz Qodir sebagai pembina. 

Sebanyak 7 pasang catin yang mengikuti Bimwin antara lain Rawinda & Abiyah, Aditya Adrian & Erika Pratiwi, Asep Setiawan & Nur Aida, Kherul Hidayatullah & Deby Marchella Sandopo, Prio Fian & Selvi Yani, Bambang Heruanda & Yulistria Ningsih, Agus Mulyana & Rina Syarianti.

“Alhamdulillah bimbingan pernikahan berjalan dengan lancar”, pungkasnya. 

Kontri: Qodir Harahap
Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan