Berita

Sejumlah Santri MA Idris Bintan Lulus SNBT Jalur Test

Berita

Sejumlah Santri MA Idris Bintan Lulus SNBT Jalur Test

 

Kemenag Bintan (Humas) - Kabar baik datang dari Madrasah Aliyah Idris Bintan yang diketahui memiliki akreditasi A untuk tingkat Madrasah Aliyah. Pada Selasa (18-06-2024) MA Idris Bintan kembali mengumumkan kelulusan santri dalam seleksi Nasional SNBP, SPAN dan SNBT jalur tes, yang telah diselenggarakan berbagai universitas dan kampus-kampus ternama di Indonesia.

 

Dalam hal ini tercatat sejumlah santri alumni Madrasah Aliyah Idris Bintan tercatat lulus dalam SNBT jalur tes, yaitu;

 

1. Ahmad Rifai kelas XII Agama lulus di perguruan tinggi Politeknik Negeri Batam program studi Animasi.

2. Abdillah Alfazhari kelas XII Agama lulus di perguruan tinggi UIN Sunankalijaga Yogyakarta program studi Sains Biomedis.

3. M. Nabi Fabian kelas XII IPA lulus di perguruan tinggi Universitas Negeri Semarang program studi Fisika.

4. M.Fitra Salasa kelas XII Agama lulus di perguruan tinggi Universitas Maritim Raja Ali Haji program studi Akuntansi.

5. Ramadhaniyati kelas XII IPA lulus di perguruan tinggi Universitas Maritim Raja Ali Haji program studi Ilmu Hubungan Internasional.

Mendengar kabar banyak santri alumni Madrasah Aliyah lulus dalam Seleksi tentu membuat hati para santri juga ustaz dan ustadzah gembira dan tidak henti mengucap syukur. Oleh karenanya Kepala Madrasah ustadzah Nur Sahfitri, mengucapkan selamat Masya Allah, tabarakallah, kepada santiwan/ti yang lulus.

 

"Siapa yang menempuh jalan untuk mencari ilmu, maka akan dimudahkan baginya jalan menuju syurga."  Mengutip Hadis Riwayat Muslim dan menjadikanya slogan dalam hal pencapaian alumni Santri Madrasah Aliyah Idris Bintan.

 

Madrasah Aliyah Idris Bintan, meskipun lembaga pendidikan swasta, kini mampu menunjukkan eksistensinya, dan sejalan dengan harapan, untuk santri yang lulus dari Madrasah Aliyah, mampu memegang tiga prinsip yaitu menjadi orang yang saleh, cerdas dan siap memimpin.

 

Fitri.

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan