Siswa MAN Bintan Lolos Seleksi Proposal MYRES
Siswa MAN Bintan Lolos Seleksi Proposal MYRES
Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Bintan mengutus siswanya mengikuti
ajang Madrasah Young Researchers Super
Camp (MYRES) Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama (Kemenag). Pengumuman
peserta yang lolos seleksi disampaikan hari ini, Rabu (07/06/2023).
Berdasarkan Pengumuman Nomor : B-2352/DJ.I/Dt.I.I/HM.01/06/2023
tentang Hasil Penilaian dan Review Proposal Peserta Madrasah Young Researchers
Super Camp (MYRES) Tahun 2023 Proposal siswa MAN Bintan pada Bidang Ilmu Sosial
dan Humaniora dengan Judul Proposal Respon Masyarakat Menghadapi Kebijakan
Perluasan Lahan Kawasan Ekonomi Khusus (Studi Kasus Relokasi Pemukiman Galang Batang)
lolos tahap seleksi proposal, dan berhak mengikuti tahap selanjutnya.
Dua siswa MAN Bintan yang akan mengikuti seleksi tahap selanjutnya
yaitu Bunga Oktaria Ananda dan Pildinata. Tahap selanjutnya kedua siswa MAN
Bintan tersebut harus mempersiapkan presentasi proposal dan menyampaikan
presentasinya pada tanggal 12 Juni 2023 mendatang secara daring.
Nurhairani, selaku guru pembimbing mengucapkan Alhamdulillah tahun
ini MAN Bintan bisa lolos seleksi proposal. Semoga ini menjadi dorongan bagi
siswa kita untuk terus belajar dan berjuang. Karena MYRES adalah salah satu
ajang bergengsi yang diselenggarakan Kementerian Agama. Semoga ananda Bunga dan
Pildi bisa lolos ditahap berikutnya.
“Tahapan berikutnya adalah presentasi, bunga dan pildi dalam proses pembuatan power point. Kemudian akan persiapan presentasi serta menyediakan perangkat. Mudah-mudahan bisa lancar tanggal 12 nanti,” harapnya.
Kontri: Daman