Siswa MI Islamiyah Kijang Borong Juara Turnamen Badminton
(Kemenag
Bintan) – Jumat (24/6/2022), Siswa MI Islamiyah Kijang memborong juara turnamen
badminton antar pelajar tingkat SD/MI sederajat se-Kabupaten Bintan. Turnamen ini
diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan bekerja sama PB. Harmoni Bintan di Tang's
Badminton Hall Kampung Lengkuas Kijang Kota.
Turnamen badminton ini berlangsung selama dua hari mulai 24 s.d. 25 Juni 2022 dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 76 Tahun. Turnamen ini juga diikuti oleh setiap siswa-siswi yang mewakili setiap satuan pendidikan se- Kabupaten Bintan.
Cabang yang dipertandingkan adalah, Tunggal Putra Kategori Kelas 1-3, Tunggal Putri Kategori Kelas 1-3, Tunggal Putra Kategori Kelas 4-5, dan tunggal putri kategori kelas 4-5. Pada cabang pertandingan tersebut, siswa utusan dari MI Islamiyah Kijang mendapat juara dari beberapa kategori.
Siswa MI Islamiyah menjuarai Tunggal Putra Kategori Kelas 1-3 yakni, juara 2 atas nama Arbi Nala Prawira (kelas 1), dan juara 3 atas nama Alri Dendi Naufal (kelas 2). Sedangkan pada Tunggal Putri Kategori Kelas 1-3, siswi MI Islamiyah yang mendapat juara adalah Bilqis Rabbani Yulianto (juara 2), dan Annisa Khairiyah (juara 3), keduanya merupakan siswi kelas 3. Untuk Tunggal Putri Kategori Kelas 4-5. Kelas 4 mendapat Juara 3 Hazirah Ayu Wulandari.
Untuk perolehan medali, MI Islamiyah menduduki peringkat ke 3 dengan perolehan medali; emas 0, perak 2, dan perunggu 3. Sedangkan peringkat di atasnya (1 dan 2) adalah secara berurutan SDN 003, Bintan Timur dan SDN 017 Bintim Timur. Peringkat 4 dan selanjutnya diraih oleh MIS MU Gunung Kijang, SDN 001 Bintan Utara, dan SDN 002 Bintan Timur, SDN 013 Bintan Timur.
Diwawancarai di sela kegiatan, Agustimar selaku pelatih menjelaskan, siswa-siswi MI Islamiyah yang berpartisipasi pertandingan ini adalah yang lulus seleksi yang telah dilaksanakan di sekolah. Ia menuturkan, para siswa-siswi tersebut tampak sangat semangat dan antusias dalam mempersiapkan pertandingan ini. Hal tersebut dilihat dari keseriusan latihan selama di sekolah.
"Syukur alhamdulillah, mereka berhasil meraih juara, namun yang belum mendapat juara jadikan ini sebagai pengalaman untuk pertandingan selanjutnya,” kata Agustimar kepada kontributor berita.
Hal senada disampaikan oleh Nurhidayah, guru pendamping pada kegiatan tesebut. Ia mengatakan, selama bertanding siswa-siswi tampak semangat berjuang untuk meraih kemenangan. “Anak-anak semangat, hal ini dapat dilihat dari kemantapan mereka memegang raket dengan tegas", katanya.
Di tempat terpisah, Marlina selaku Kepala MI Islamiyah menyampaikan rasa syukur dan bangga atas prestasi yg telah diraih. Ia juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada siswa-siswi dan guru yang telah berpartisipasi dalam turnamen ini. "Semoga kedepan MI Islamiyah tetap berprestasi di berbagai ajang lomba lainnya", harapnya. (lina/AP)