Berita

Siswa MIS MU Kawal Gelar Maulid Meneladani Nabi Muhammad SAW Dalam Merawat Kebhinekaan

Berita

Siswa MIS MU Kawal Gelar Maulid Meneladani Nabi Muhammad SAW Dalam Merawat Kebhinekaan

 

Kemenag Bintan (Humas)---Setiap tanggal 12 Rabiul Awal, seluruh umat muslim selalu memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, karena momen tersebut merupakan momen kelahiran Nabi Muhammad SAW pada tahun gajah ke dunia. Selain itu, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW juga sebagai pengingat beliau dalam menyebarkan agama Islam dan membawa umat manusia menuju masa depan yang cerah dan memperjuangkan agama islam dari serangan kaum kafir Quraisy. 

 

Untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, MIS Miftahul Ulum Kawal mengajak seluruh warga MIS Miftahul Ulum Kawal untuk bersama-sama bersalawat dan mendengarkan tausyiah yang dilaksanakan pada Jumat (29/9/30) di halaman MIS Miftahul Ulum Kawal.

 

Kegiatan yang dimulai pukul 07.30 WIB diawali dengan penampilan marawis MIS Miftahul Ulum Kawal, dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Ahmad Khairul Afiq dari kelas 6 A, dilanjutkan dengan doa bersama dan tausyiah oleh Shelvi Innestasya dari kelas 5 A. Setelah mendengarkan tausyiah, kembali dilanjutkan dengan pembacaan puisi oleh Amira dari kelas 5 A dan ditutup dengan lantunan salawat nabi dari siswa/i kelas 6 A. 

 

Kepala MIS Miftahul Ulum Kawal Anisah, mengatakan, kegiatan tersebut sebagai bentuk untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Da juga mengharapkan agar siswa/i yang tampil nantinya dapat menampilkan performa terbaiknya dan dapat memacu semangat siswa/i untuk berani menunjukkan kebolehannya dalam bidang agama tampil di depan umum.

 

"Saya juga meminta bantuan kepada bapak/ibu guru untuk membantu siswa/i yang tampil dalam melatih mereka agar kegiatan nanti dapat berjalan dengan lancar," ucap Anisah.

 

Dalam kegiatan tersebut, seluruh siswa juga diminta untuk membawa air minum dan kue untuk dimakan bersama setelah acara selesai. Dengan tema Meneladani Nabi Muhammad SAW Dalam Merawat Kebhinekaan, diharapkan seluruh siswa dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

 

Kontri: Humas MIS MU Kawal

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan