Berita

Siswa Teluk Sasah Ikuti Skrinning Kesehatan

Berita

Siswa Teluk Sasah IKuti Skrinning Kesehatan

 

Kemenag Bintan (Humas)—Kepala MTs Teluk Sasah, Hartati mendampingi proses skrinning dan pemeriksaan kesehatan bagi siswa-siswi MTs Teluk Sasah belum lama ini. Kegiatan skrinning kesehatan dilakukan bekerja sama dengan tenaga kesehatan Puskesmas Teluk Sasah.

 

Petugas Puskesmas Teluk Sasah, Hastin mengatakan skrinning dimaksudkan untuk memeriksa kesehatan siswa-siswi MTs Teluk Sasah sekaligus memberikan pendidikan tentang bahaya merokok baik rokok manual maupun rokok elektrik.

 

Sementara itu, Kepala MTs Teluk Sasah, Hartati mengatakan kegiatan skrinning dibutuhkan untuk mengukur tingkat kesehatan anak. Sehingga apabila terdapat anak-anak yang bermasalah terhadap kesehatan dapat segera terdeteksi.

 

Dia berharap kegiatan pemeriksaan kesehatan terhadap siswa didiknya itu dilakukan secara rutin setiap tahun dan menjadi agenda tahunan Puskesmas.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut orang tua wali siswa.

 

Kontri: Hartati

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan