Sosok Ustadz Qodir di Mata Anggota Majelis Taklim Al Jihad
Sosok Ustadz
Qodir di Mata Anggota Majelis Taklim Al Jihad
Kemenag Bintan (Humas)--
Ustadz Muhammad Abdul Qodir Harahap melakukan pembinaan rutin setiap Ahad ba'da
salat subuh kepada anggota majelis taklim Al Jihad yang berada di Kampung Budi
Mulya Km. 24 Kijang Kota. Akan tetapi pengajian pada Minggu ini dilaksanakan
pada hari Senin, 25 Desember 2024 setelah salat Dzuhur.
Menurut Ketua Majelis
taklim Al Jihad, Kumala dalam sambutannya bahwa pengajian tahsin hari ini
adalah hal istimewa karena ustadz Qodir yang selama ini telah membinanya dengan
penuh kesabaran dan telaten sementara akan pindah tugas ke Kemenag Kepulauan
Anambas.
“Kami senang
beliau menjadi ASN PPPK tapi kami terus terang sedih dan kehilangan sosok guru
seperti beliau,” ujarnya.
Lebih lanjut
Kumala menuturkan bahwa mereka pernah mencari guru tahsin dengan mengundang ustadz
yang lain, tapi ibu-ibu tidak cocok dan meminta diganti dengan ustadz Qodir
lagi.
Lain lagi
dengan Kasidah, dia merasa kehilangan sosok ustadz Qodir dan teman-teman semua.
ustadz Qodir sangat memahami karakter atau psikologis ibu-ibu yang belajar.
“Jadi dia
menyesuaikan sesuai psikologi ibu yang diajar,” ujar Kasidah.
Dalam pengajian
terakhir ustadz Qodir sekaligus acara perpisahan, ibu – ibu ada yang meneteskan
air mata karena kehilangan guru yang luar biasa di mata mereka.
Kontri: Qodir.