Berita

Tim ZI Kemenag Bintan Kembali Rapat Kerja Kupas Progres Area 3 dan 4

Berita

(Kemenag Bintan) – Kamis (3/11/2022), Tim ZI (Zona Integritas) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bintan kembali mengadakan rapat kerja. Kali ini tim yang diketuai oleh H. Muhammad Ridwan bersama Kasubbag Tata Usaha H. Syahjohan mengupas progres Area 3 (Penataan Sistem Manajemen SDM) dan Area 4 (Penataan Akuntabilitas).

Bertempat di Ruang Rapat Mini, koordinator dan anggota Area 3 dan 4 memaparkan evident apa saja yang sudah mereka kumpulkan dan yang belum dikumpulkan. Terdapat 25 evident di Area 3 yang masih perlu diperhatikan lagi kelengkapannya.

Dari hasil rapat disimpulkan juga Area 3 perlu menyiapkan Anjab, SK CPNS, usulan kebutuhan pegawai monev penempatan PNS, diklat, analisis kebutuhan diklat, dan penguatan kompetensi. Diputuskan pula saat itu agar Area 3 dapat dievaluasi ulang karena terlalu banyak evident yang harus dikumpulkan.

Sementara pada Area 4 ada 14 poin yang masih belum ada evidentnya. Area 3 diharapkan dapat mengumpulkan undangan, notulensi, presensi, dan dokumentasi kegiatan rapat seperti rapat penyusunan anggaran, RKT (rencana kinerja tahunan), revisi anggaran, dan rapat Perkin (perjanjian kinerja). Area 3 juga diminta untuk membuat laporan kinerja dan evident kegiatan diklat dan bimtek.


Rapat juga memutuskan agar evident dan draft SOP yang belum dikumpulkan agar dapat dikumpulkan maksimal tanggal 9 November 2022. Di akhir rapat, Ketua ZI Kemenag Bintan, Muhammad Ridwan berharap 4 Area yang sudah dievaluasi bersama progres evidentnya agar dapat menuntaskan kekurangannya.

“Besok kita akan rapat kembali mengecek evident Area 5 dan 6. Dengan kerja sama semoga semua evident terkumpul sehingga kita dapat menyelesaikan pengunggahan evident ZI dengan lancar dan lengkap sesuai harapan,” harap Ridwan. (AP)

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan