Ida Nuryati Bantu Siapkan Akreditasi 8 RA di Bintan
Ida
Nuryati Bantu Siapkan Akreditasi 8 RA di Bintan
Kemenag
Bintan (Humas) – Pengawas Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bintan,
Ida Nuryati menggelar bimbingan dalam rangka persiapan visitasi akreditasi pada
delapan Raudhatul Athfal di Bintan. Kegiatan digelar pada Selasa, 21 Mei 2024.
Ida
Nuryati mengatakan sebagai persiapan awal pihaknya mempersiapkan akreditasi
pada RA lebih serius. Sejak pukul 08.00 wib dia sudah menggelar bimbingan dan
arahan pada delapan RA yang akan diakreditasi dalam waktu dekat ini.
Ida
menjelaskan selain bukti upload yang sudah dikirim dengan hasil rata-rata 95 ke
atas namun saat masing masing asessor turun di 8 RA dengan jadwal yang telah
disepakati maka disinilah Kepala RA dan guru serta tim harus membuktikan
kinerjanya.
“Walau
sudah ada kisi-kisi yang jadi acuan yang harus dipersispkan namun hasil kerja siswa
saat mulai sampai akhir pembelajaran dapat dibuktikan sesuai modul ajar dan
program kerja RA yang akan dan telah dilaksanakan. Intinya semua harus ada
bukti fisiknya,” ujarnya menjelaskan.
Dia
meminta para guru mempersiapkan diri dan madrasahnya sesuai kondisi
masing-masing saat tim asesor mengunjungi lokasi. Dia berharap saling sharing pengawas
dan Kepala RA menjadi tambahan ilmu dalam kesiapan menyambut assesor dalam
penilaian akreditasi nanti.
Kemudian
Ida melanjutkan perjalanan menuju MIS An Najah dalam pendampingan Expo Gelar
Karya P5. Walau terlambat, Ida dapat menyaksikan beberapa penampilan anak serta
bazarnya.
Ida.