Berita

JCH Gunung Kijang Resmi Dilepas

Berita

JCH Gunung Kijang Resmi Dilepas

 

Kemenag Bintan (Humas)_Jemaah Calon Haji (JCH) Kecamatan Gunung Kijang dilepas secara resmi, Rabu, 24 Mei 2023 pagi di halaman Masjid Al Furqon, Kawal. Kegiatan dihadiri oleh Camat Gunung Kijang, Kepala KUA Gunung Kijang, IPHI Gunung Kijang, undangan dan jemaah yang akan menunaikan ibadah haji.

 

Dalam sambutannya Plt. Camat Gunung Kijang, Indra Gunawan mengatakan jumlah JCH yang menunaikan ibadah haji tahun ini sebanyak 4 jemaah. Dia turut mendoakan jemaah agar dapat melaksanakan ibadah haji dengan lancar serta jemaah senantiasa diberikan kesehatan lahir dan batin.

 

“Karena disana doa-doa diijabah oleh Allah Swt, maka saya minta doakan kami yang berada di Tanah Air, doakan keluarga kita, doakan masyarakat kita, doakan daerah kita, doakan bangsa dan negara,” ujarnya.

 

Sementara itu, perwakilan jemaah dalam pesan kesannya meminta didoakan agar perjalanan ibadah hajinya lancar dan menitipkan keluarga yang ditinggalkan.

 

(Prahum_Hatiman) 

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan