Kakankemenag Bintan Beri Bimbingan Literasi Kepada Guru PAUD/RA
(Kemenag Bintan) – Kepala Kantor
Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bintan H. Erman Zaruddin memberi
bimbingan literasi kepada guru PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) di Hotel Bintan
Plaza Tanjungpinang, Selasa (20/12/2022). Kegiatan yang digelar oleh Kesra Pemerintah
Provinsi Kepulauan Riau dan diikuti oleh 140 guru PAUD dan RA (Raudhatul Athfal).
Dalam penyampaiannya, Erman menjelaskan literasi merujuk kepada seperangkat kemampuan dan keterampilan individu dalam membaca, menulis, berbicara, menghitung, dan memecahkan masalah pada tingkat keahlian tertentu.
“Manfaat literasi bagi anak usia dini membantu anakadalam memahami orang lain dan lingkungan sekitar, membantu anak agar dapat menyampaikan pikiran dan perasaan kepada orang lain, menumbuhkan minat terhadap keaksaraan,” terang Erman.
“Literasi memunculkan pengetahuan, menumbuhkan sikap dan keterampilan yang dibutuhkan pada jenjang pendidikan pada anak. Pengenalan literasi pada anak PAUD/RA perlu strategi pembelajaran, literasi berbasis bermain dan membaca buku kepada anak, literasi dikembangkan sesuai kondisi lingkungan yang berangkat dari hobi dan minat anak,” imbuhnya.
Pada momen itu, Erman mengajak para guru PAUD dan RA untuk membuat buku antologi PAUD/RA. “Menumbuhkan dan mengembangkan minat literasi pada anak tidak terlepas dari wawasan literasi para gurunya. Saya mengajak para guru PAUD dan RA agar dapat membuat buku antologi (bersama) tentang kegiatan belajar mengajar di masing-masing sekolah tempat bertugas,” harap Erman. (eri/AP)