Berita

Kemenag Bintan Sukses Gelar Sosialisasi Moderasi Beragama

Berita
Kemenag Bintan Sukses Gelar Sosialisasi Moderasi Beragama 

Kemenag Bintan (Humas)_Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bintan sukses menggelar kegiatan sosialisasi moderasi beragama bagi pegawai dan tokoh agama di Hotel De Bintan Villa, Jumat, 12 Mei 2023. Kegiatan secara resmi dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bintan, H. Erman Zaruddin. 

Dalam laporannya, Ketua Panitia Kegiatan, Deri Syukrial mengatakan kegiatan sehari tersebut menghadirkan sejumlah narasumber antara lain Dr. Lukman Hakim Saifuddin (mantan Menteri Agama), Dr. Deden Saeful Ridwan (Dosen Universitas Cendekia Abditama Tangerang) dan Abdurrahman (Dosen STAIN SAR Kepri). 

“Peserta berjumlah 70 orang yang terdiri atas PNS Kemenag Bintan, tokoh agama dari Muhammadiyah, NU, Protestan, Katholik, Buddha, PHDI, MAKIN, BKMT, FKUB, Fatayat dan Aisyiyah,” ujarnya. 

Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Bintan, H. Erman Zaruddin dalam sambutannya menjelaskan bagi bangsa Indonesia keragaman diyakini sebagai takdir. Keragaman tidak pernah diminta, melainkan pemberian Tuhan. 

Indonesia adalah negara yang  bermasyarakat religius dan majemuk.  Meskipun bukan negara agama, masyarakat  lekat dengan kehidupan beragama dan  kemerdekaan beragama dijamin oleh  konstitusi. Menjaga keseimbangan antara  hak beragama dan komitmen kebangsaan  menjadi tantangan bagi setiap warga negara.

Moderasi beragama  merupakan perekat antara  semangat beragama dan  komitmen berbangsa. Di  Indonesia, beragama pada  hakikatnya adalah ber-  Indonesia dan ber-Indonesia  itu pada hakikatnya adalah  beragama. 

Kegiatan moderasi beragama merupakan kegiatan baru dan masuk program prioritas Kementerian Agama. Semangat moderasi beragama adalah untuk mencari titik temu. 

Moderasi beragama merupakan upaya dan proses peletakan pemahaman dan pengamalan ajaran agama yang dilakukan secara benar, seimbang, dan fungsional. Moderasi beragama dipahami sebagai sikap beragama yang seimbang antara pengamalan ajaran agama sendiri dan penghormatan kepada praktik beragama orang lain yang berbeda. 

Moderasi Beragama  menjadi sarana  mewujudkan  kemaslahatan kehidupan  beragama dan berbangsa  yang harmonis, damai  dan toleran sehingga  Indonesia maju.

“Tujuan kegiatan ini tentu saja untuk memperkuat esensi ajaran agama dalam kehidupan masyarakat sehingga peserta dapat mengelola keragaman tafsir keagamaan dengan mencerdaskan kehidupan keberagamaan, merawat keindonesiaan dalam bingkai NKRI. Kita meyakini, Kabupaten Bintan merupakan wilayah yang rukun, aman, damai dan sangat toleran meskipun kita berada di wilayah perbatasan dengan Malaysia dan Singapore,” ucapnya. 

“Bintan merupakan wilayah Kepulauan Riau yang memiliki nilai indeks kerukunan paling tinggi di Indonesia,” pungkasnya. 

(Prahum_Hatiman) 

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan