Berita

Kepala KUA Pimpin Doa Giat Tagana Masuk Sekolah

Berita

Kepala KUA Pimpin Doa Giat Tagana Masuk Sekolah

 

Kemenag Bintan (Humas)—Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Bintan Utara, Muhammad Isa Ansory memimpin doa pada kegiatan Tagana Masuk Sekolah. Dalam upaya membangun kesiapsiagaan terhadap bencana sejak dini, Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Bintan menggelar kegiatan Tagana Masuk Sekolah di SMK Negeri 1 Bintan Utara, Selasa (06/02/2024).

 

Bunda Tagana Provinsi Kepri Hj. Dewi Kumalasari, membuka langsung kegiatan Tagana masuk sekolah di SMK Negeri 1 Bintan Utara ini.

 

“Harapannya bahwa melalui kegiatan ini, para pelajar memiliki berbagai wawasan mengenai penanggulangan bencana sehingga mereka bisa melakukan berbagai upaya untuk menghindari dan mengurangi dampak bencana sejak dini,” ujarnya menjelaskan.

 

Ditambahkannya, tujuan kegiatan ini adalah memberikan pengetahuan sejak dini bagi peserta didik dalam menghadapi bencana, memperkenalkan jenis dan risiko bencana, agar mereka mampu membangun ketahanan terhadap bencana di sekolah dan lingkungan sekitar termasuk dilingkungan keluarga, seperti dalam menghadapi bencana banjir, longsor, dan angin puting beliung.

 

Isa Ansory. 

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan