Berita

KUA Kecamatan Bintan Timur Gelar Kegiatan BRUS

Berita

KUA Kecamatan Bintan Timur Gelar Kegiatan BRUS

 

Kemenag Bintan – (Humas)_KUA Kecamatan Bintan Timur menggelar giat Bimbingan Remaja Usia Sekolah (BRUS) di MAN Bintan pada Kamis, 22 Juni 2023. Kegiatan BRUS yang dilaksanakan KUA kecamatan Bintan Timur di aula MAN Bintan selain dihadiri Kepala KUA kecamatan Bintan Timur H. Zulfahri, Penyuluh Agama Islam Muhammad Abdul Qodir Harahap, staf KUA Rifqi Wahyudi. Hadir pula Kepala MAN Bintan Zulfahmi, dan dihadiri 60 siswa sebagai peserta.

 

Kepala KUA Bintim, Zulfahri dalam arahannya mengucapkan terima kasih kepada Kepala MAN Bintan dan staf yang telah memfasilitasi kegiatan BRUS ini. Tujuannya agar anak remaja di usia sekolah terus melanjutkan pendidikannya dan tidak terburu-buru untuk menikah.

 

Sementara itu, Kepala MAN Bintan, Zulfahmi mengucapkan terima kasih atas dipilihnya siswa/i MAN Bintan dalam kegiatan ini.

 

“Semoga dapat terjalin lagi kerjasama dalam pembinaan anak-anak kita ke depannya. Kepada anakku sekalian, ambillah ilmu yang didapat nantinya apa yang disampaikan narasumber,” pinta sang kepala madrasah kepada muridnya.

 

Dalam kegiatan BRUS ini sebagai narasumber Kepala KUA kecamatan Bintan Timur H. Zulfahri dan Muhammad Abdul Qodir Harahap yang juga sebagai penyuluh agama Islam di KUA kecamatan Bintan Timur.

 

Pada intinya para narasumber menyampaikan agar siswa tidak terburu-buru untuk menikah. Meraih cita-cita terlebih dahulu dan tidak lupa dekatkan diri kepada Allah SWT.

Kontri Qodir Harahap

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan