Berita

Pemkab Lingga Sambut Kunjungan Kemenag se Kepulauan Riau

Berita

Pemkab Lingga Sambut Kunjungan Kemenag se Kepulauan Riau

Kemenag Bintan (Humas)- Kepala Kantor Kemenag Bintan beserta Ketua DWP Kemenag Bintan hadiri malam ramah tamah yang menjadi agenda penyambutan kegiatan family gathering yang dilaksanakan oleh Kanwil Kemenag Kepri sempena HAB 78 Kementerian Agama di Rumah Dinas Bupati Lingga, Dabo, Rabu, 17 Januari 2024 malam. Hadir pula dalam kesempatan tersebut para Kepala Madrasah di Bintan.

Asisten Pemkab Lingga Zainal Abidin, yang mewakili Pemerintah Kabupaten Lingga mengatakan pihaknya menyambut baik kegiatan yang digagas oleh Kanwil Kemenag Kepri di wilayahnya. Dia bahkan merekomendasikan sejumlah hal, antara lain kunjungan ke pemandian air panas, kuliner ikan tamban salai dan lain-lain.

Dia menyambut baik inovasi Lentera yang dilahirkan oleh Kantor Kemenag Lingga. Dia berharap Lentera menjadi ujung tombak layanan kepada masyarakat pesisir.

“Lentera semoga dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat dan terus berkelanjutan,” imbuhnya.

Asisten I juga mengingatkan kembali pentingnya menjaga suasana damai khususnya menghadapi Pemilu 2024 yang akan datang.

Sementara itu, Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Riau, Mahbub Daryanto, dalam sambutannya mengapresiasi Bupati Lingga yang sudah menorehkan banyak prestasi. 

Lebih lanjut, Mahbub menyampaikan bahwa Kementerian Agama hadir untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. "Kritik dan saran sangat kami harapkan untuk kebaikan kita dimasa yang akan datang" ungkapnya mengakhiri sambutan. 

 Hatiman

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan